Sukses


Del Piero Tertarik Tekuni Dunia Kepelatihan

Bola.com, Turin - Legenda Juventus, Alessandro Del Piero, membuka kemungkinan untuk berkarier sebagai pelatih sepak bola. Padahal sebelumnya, dia mengaku tak pernah terpikir untuk mengambil jalan tersebut.

Pemain berjuluk Pinturicchio itu mengakhiri kariernya bersama Delhi Dynamos yang berlaga di Indian Super League pada 2014. Usai gantung sepatu, dia kini mulai menata masa depannya di dunia lapangan hijau.

"Jika Anda bertanya apakah saya akan terjun ke dunia kepelatihan, saya akan mengatakan tidak. Namun sekarang saya sudah punya beberapa pengalaman," ucap Del piero kepada Sport Mediaset.

"Setelah menimba ilmu di Italia selama 20 tahun, saya punya satu visi soal sepak bola yang indah. Saya ingin mengambil beberapa momen untuk memikirkan apakah ini jalan yang benar bagi saya," lanjutnya.

Del Piero kemudian mengungkapkan sempat pernah hijrah ke Celtic FC. Menurutnya markas klub Skotlandia yakni Celtic Park memiliki atmosfer yang indah dan itu memberikan kenangan tersendiri bagi pria yang sudah berusia 40 tahun tersebut.

"Saya sempat berkomunikasi dengan Celtic dalam beberapa musim. Hubungan kami terbilang dekat, tapi kami harus berpisah karena mengambil opsi yang berbeda. Saya senang bisa bermain di sini, di Glasgow. Dukungan suporter yang diberikan membuat Anda benar-benar merasakan atmosfer di lapangan."

Sumber: Sportmediaset

Baca Juga:

Moratti Justru Dukung Milan dan Inter Bersatu?

Beckham Keseleo Lidah Jagokan Milan Kandidat Juara Liga Champions

AC Milan Tampung Pemain Buangan Schalke 04

 

Video Populer

Foto Populer