Sukses


Cetak 4 Gol, Cavani Bawa PSG Puncaki Ligue 1

Bola.com, Caen - Paris Saint-Germain (PSG) menang setengah lusin gol atas Caen pada lanjutan Ligue 1 di Stade Michel d'Ornano, Caen, Jumat (16/9/2016) atau Sabtu dini hari WIB. Dalam laga itu, Edinson Cavani mencetak empat gol hanya dalam 45 menit.

Gol pertama Cavani lahir saat laga baru memasuki menit ke-12. Umpan silang Maxwell disambut tembakan kaki kiri Cavani untuk membobol gawang Vercoutre.

Pada menit ke-23, PSG mendapat hadiah penalti menyusul pelanggaran Syam Ben Youssef terhadap Lucas Moura. Cavani yang menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya dengan sempurna untuk mengubah skor menjadi 2-0.

Striker asal Uruguay itu lantas mencetak hattrick pada menit ke-38. Lagi-lagi, umpan matang Maxwell menjadi makanan empuk Cavani demi membawa PSG unggul 3-0 atas tuan rumah.

Gol pamungkas Cavani terjadi pada masa injury time babak pertama. Kali ini, umpan pendek Thomas Meunier diteruskan tembakan mendatar Cavani yang membobol gawang Caen demi menutup babak pertama dengan skor 4-0.

Pada awal babak kedua, Cavani ditarik keluar dan digantikan Jese Rodriguez. Pergantian itu tidak mengurangi tekanan yang lancarkan Les Parisien.

Dua gol tambahan PSG tercipta melalui Lucas Moura (67') dan Jean Kevin Augustin (78'). PSG pun menutup pertandingan dengan kemenangan 6-0 atas Caen.

Hasil itu membawa PSG untuk sementara memuncaki Ligue 1 dengan 10 poin dari lima pertandingan. Namun, posisi tersebut masih bisa berubah karena AS Monaco maupun Nice yang juga mengemas poin sama, belum melakoni pekan kelima Ligue 1.

Susunan pemain

Caen: 1-Remy Vercoutre; 29-Romain Genevois, 28-Damien da Silva, 13-Syam Ben Youssef, 11-Vincent Bessat; 7-Yann Karamoh (15-Emmanuel Imorou 68), 2-Nicolas Seube (4-Ismael Diomande 46), 12-Ronny Rodelin, 25-Julien Feret, 20-Herve Bazile (18-Jordan Adeoti 46); 26-Ivan Santini

Pelatih: Patrice Garande

Paris Saint-Germain: 16-Alphonse Areola; 12-Thomas Meunier, 5-Marquinhos, 3-Presnel Kimpembe, 17-Maxwell; 25-Adrien Rabiot, 4-Grzegorz Krychowiak, 14-Blaise Matuidi (8-Thiago Motta 68); 7-Lucas Moura, 9-Edinson Cavani (22-Jese Rodriguez 46), 11-Angel di Maria (29-Jean Kevin Augustin 61)

Pelatih: Unai Emery

Wasit: Clement Turpin

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer