Sukses


Satu Gol Lagi, Borussia Dortmund Samai Rekor Real Madrid

Bola.com, Madrid - Real Madrid tak boleh kebobolan kala menjamu Borussia Dortmund, pada Matchday 6 Grup F Liga Champions 2016-2017, Rabu (7/12/2016) atau Kamis (8/12/2016) dini hari WIB. Satu gol saja bakal membuat Dortmund menyamai rekor Real Madrid.

Pada pertandingan yang akan dihelat di Stadion Santiago Bernabeu, Borussia Dortmund hanya butuh satu gol saja untuk sejajar dengan Real Madrid. Hal tersebut berkaitan dengan catatan terproduktif sebuah tim pada satu fase grup di Liga Champions.

Saat ini Borussia Dortmund mengumpulkan 19 gol. Artinya, mereka hanya berselisih satu gol dengan catatan rekor Real Madrid pada musim 2013-2014, lalu Manchester United (1998-1999) dan Barcelona (2011-2012, 2015-2016).

Tiga tim di luar Borussia Dortmund tersebut berhasil mengoleksi 20 gol pada fase grup. Bek Borussia Dortmund, Marc Bartra mengaku senang dengan karakter ofensif timnya. "Itu artinya kami bisa memberi tekanan pada Real Madrid meski kami akan berlaga di markas lawan," tegas Bartra.

Pada Liga Champions 2016-2017, sumber gol Borussia Dortmund merata. Para bek berkontribusi tak kalah besar dengan barisan penyerang.

Marc Bartra, Raphaël Guerreiro dan Sokratis Papastathopoulos mampu mengemas masing-masing satu gol. Gol lain datang dari gelandang Nuri Şahin (1 gol), Mario Götze (1), Shinji Kagawa (2), Gonzalo Castro (1), Felix Passlack (1) dan Julian Weigl (1).

Sumbangsih para bomber masih dominan. Marco Reus dan Pierre-Emerick Aubameyang menjadi pengoleksi terbanyak. Duo tersebut masing-masing mencetak tiga gol, disusul Ousmane Dembele (1), Adrián Ramos (1) dan André Schürrle (1).

Walhasil, melihat sisi sumber gol, armada Borussia Dortmund bakal menghadirkan ancaman besar bagi lini pertahanan Real Madrid.

Sumber: Berbagai sumber

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer