Sukses


Video: Ulah-Ulah Bek di Kompetisi Eropa yang Jadi Penentu Laga

Bola.com, Jakarta Dalam sepak bola, tentu peran lini pertahanan sangat penting untuk sebuah tim. Pion krusial di lini pertahanan tentunya jabatan bek.

Seorang bek perlu konsentrasi tinggi untuk bisa menjaga area pertahanannya agar tidak dengan mudah ditembus lawan. Perannya juga bisa penentu akhir dari sebuah pertandingan.

Bek sering menjadi penentu sebuah tim bisa kalah atau menang. Faktor kekalahan bila mereka melakukan kesalahan yang berujung kepada gol untuk tim lawan. Bisa juga menjadi penentu kemenangan bila bek tersebut menorehkan gol.

Berikut beberapa ulah bek di kompetisi Eropa yang bisa dikatakan menjadi penentu laga.

2 dari 4 halaman

Sergio Ramos

1. Sergio Ramos

Dalam laga ini, bek Real Madrid, Sergio Ramos, melakukan tindakan berani dengan menghalau bola menggunakan tangannya. Ramos bermaksud menyembunyikan aksinya dengan menjatuhkan badan.

Akan tetapi, wasit melihat aksi Ramos itu dan berbuah penalti untuk Las Palmas. Berikut cuplikan dari pertandingan Real Madrid yang imbang 3-3 melawan Las Palmas dalam lanjutan Liga Spanyol, Rabu (1/3/2017). This video presented by BallBall.

 

3 dari 4 halaman

Fabinho

2. Fabinho

Bek Monaco, Fabinho, mencetak gol tendangan penalti dengan gaya panenka ke gawang tuan rumah Guingamp di Liga Prancis, Sabtu (25/2/2017). Gol tersebut mengubah kedudukan menjadi 2-0 pada menit ke-86, sebelum tim lawan mencetak gol hiburan pada menit 90.

Berikut ini cuplikan gol penalti panenka Fabinho. This video presented by BallBall.

 

4 dari 4 halaman

Alex Telles

3. Alex Telles

Bek sayap Porto, Alex Telles melakukan tindakan sangat bodoh dengan mendapatkan dua kartu kuning dalam tempo dua menit saat timnya menjamu Juventus pada leg pertama 16 Besar Liga Champions. Pada menit ke-25, Telles melakukan tekel keras kepada gelandang Juan Cuadrado. Setelah itu, pemain asal Brasil tersebut menjatuhkan bek andalan Bianconeri, Stephan Lichtsteiner, dengan sliding tackle.

Berikut ini cuplikan aksi Telles itu. This video presented by BallBall.

 

Video Populer

Foto Populer