Sukses


7 Hattrick Cristiano Ronaldo di Arena Liga Champions

Bola.com, Madrid - Cristiano Ronaldo sukses mengemas tiga gol kala membela klubnya, Real Madrid, bersua Atletico Madrid, pada Leg 1 Babak Semifinal Liga Champions 2016-2017, di Stadion Santiago Bernabeu, Selasa (2/5/2017) atau Rabu (3/5/2017) dini hari WIB. Raihan tersebut membuat Cristiano Ronaldo mampu mengoleksi tujuh hattrick sepanjang perjalanan di Liga Champions.

Pencapaian Cristiano Ronaldo menyamai apa yang sebelumnya dilakukan Lionel Messi. Sang Messiah sudah lebih dulu menggapai tujuh kali hattrick. Messi membuka rekening trigol-nya kala laga kontra Arsenal (6/4/2010). Saat itu Barcelona menggulung Arsenal dengan skor 4-1.

Setelah itu, Lionel Messi mencetak hattrick saat bertemu Viktoria Plzen (1/11/2011), Bayer Leverkusen (7/3/2/2017), Ajax Amsterdam (18/9/2013), APOEL (25/11/2014), Celtic (13/9/2016) dan Manchester City (19/10/2016).

Berikut ini tim-tim yang menjadi korban hattrick Cristiano Ronaldo sepanjang berpartisipasi di pentas Liga Champions:

Ajax Amsterdam (3/10/2012)

Cristiano Ronaldo mencetak hattrick perdana bagi Real Madrid saat 'menebas' Ajax Amsterdam, di Amsterdam ArenA, pada laga grup D Liga Champions 2012-2013. Saat itu Real Madrid unggul 4-1 atas tuan rumah.

Ronaldo mencetak tiga gol, masing-masing pada menit ke-42', 79' dan 81'. Satu gol tambahan Real Madrid berasal dari Karim Benzema (48'). Gol balasan Ajax Amsterdam dipersembahkan Moisander (56').

Pada musim tersebut, Real Madrid meyelesaikan fase grup dengan posisi runner-up, tepat di bawah wakil Jerman, Borussia Dortmund. Real Menuai 11 angka, sedangkan Dortmund unggul tiga angka.

Sayang, langkah Real Madrid berhenti pada fase semifinal. Mereka takluk dari Borussia Dortmund dengan skor aggregat 3-4.

Galatasaray (17/9/2013)

Cristiano Ronaldo tampil ganas di kandang lawan. Kali ini jala Galatasaray menjadi korban di Stadion Ali Sami Yen, pada laga lanjutan Grup B Liga Champions 2012-2013.

Cristiano Ronaldo mencetak tiga gol pada menit ke-63', 66' dan semenit injury time babak kedua. Real Madrid menambah tiga gol melalui aksi Isco (33) dan Karim Benzema (54', 81'). Hasil akhir menjadi 6-1 bagi Real Madrid setelah Galatasaray merobek jala El Real via Umut Bulut (84').

Shakhtar Donetsk (15/9/2015)

Cristiano Ronaldo sempat vakum mencetak tiga gol dalam satu pertandingan selama dua tahun. Ia menggeliat lagi kala bersua Shakhtar Donetsk, pada laga pembuka Grup A Liga Champions 2015-2016.

Berlaga di Stadion Santiago Bernabeu, Ronaldo merobek jala tamu pada menit ke-55, 63' dan 81'. Satu gol tambahan dari Karim Benzema (30'), membuat Real Madrid menang 4-0. Usai laga, Ronaldo 'sah' mengoleksi 80 gol di pentas Liga Champions.

Malmo FF (8/12/2015)

Real Madrid mengakhiri laga di Stadion Santiago Bernabeu dengan kemenangan 8-0. Skor tersebut menjadi rekor tersendiri sepanjang sejarah Liga Champions.

Tak hanya itu, Cristiano Ronaldo menuai catatan istimewa dengan torehan empat gol. Performa tersebut membuat Ronaldo mengakhiri fase grup dengan 11 gol.

Empat gol Cristiano Ronaldo ke gawang klub asal Swedia tersebut lahir pada menit ke-39, 47', 50' dan 59'. Karim Benzema menuai hattrick (12', 24', 74), plus satu gol dari Mateo Kovacic (70').

VfL Wolfsburg (12/4/2016)

"Kami gagal membendung pergerakan Ronaldo. Dia menunjukkan kualitas luar biasa, dan lini pertahanan kami lengah yang memberi hukuman berat,". Kalimat tersebut keluar dari mulut Pelatih Wolfsburg, Dieter Hecking usai timnya kalah 0-3 dari Real Madrid, di Stadion Santiago Bernabeu.

Datang ke ibukota Spanyol dengan bekal kemenangan 2-0, Wolfsburg mendapat kejutan dari Cristiano Ronaldo. CR7 mencetak dua gol dalam rentang 86 detik, yakni pada menit ke-15 dan 17'.

Satu gol Ronaldo pada menit ke-77 membuat Wolfsburg harus rela pulang kampung dengan kepala tertunduk setelah kalah aggregat 3-2.

Bayern Munchen (18/4/2017)

Pertandingan, momen dan ragam aksi menawan tersaji pada laga Leg 2 Perempat Final Liga Champions 2016-2017. Santiago Bernabeu menjadi saksi aksi luar biasa Cristiano Ronaldo.

Ronaldo mencetak tiga gol ke gawang Bayern Munchen pada menit ke-76, 105' dan 110'. Dua gol pada periode perpanjangan waktu tersebut membuat Real Madrid menang 4-2. Skor tersebut menjadi modal Real Madrid melangkah ke semifinal usai unggul aggregat 6-3.

Dua gol Ronaldo menjadi pemicu tersingkirnya Bayern Munchen. Terlepas dari Bayern Munchen yang bermain 10 orang, gol kedua Ronaldo, setelah menit ke-76, menjadi motor. Sebelumnya, Bayern Munchen unggul 2-1 pada waktu normal setelah penalti Roberto Lewandowski (53') dan bunuh diri Sergio Ramos (78') hanya dibalas sekali via Ronaldo.

Atletico Madrid (2/5/2017)

Cristiano Ronaldo memberikan bukti dirinya masih berkualitas tinggi dan punya sifat opportunis luar biasa. Ia menjadi penggerak utama kemenangan Real Madrid atas Atletico Madrid dengan skor 3-0, pada pertemuan pertama semifinal Liga Champions 2016-2017.

Ronaldo mengoyak jala Jan Oblak pada menit ke-10, 73' dan 86'. Tiga gol tersebut sekaligus membuka peluang bagi Ronaldo menyamai dan atau melewati koleksi Lionel Messi, yang kini menjadi top skorer sementara Liga Champions dengan 11 gol.

Saat ini Ronaldo mengemas 10 gol, dan kesempatan menjadi top skorer pada akhir musim kompetisi ada di depan mata. Setidaknya Ronaldo masih punya satu pertandingan pada leg kedua, plus satu laga di partai puncak jika berhasil menyingkirkan Atletico Madrid.

Sumber: UEFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer