Sukses


Jadwal Laga Final Liga Champions: Juventus Vs Real Madrid

Bola.com, Madrid - Pertandingan final Liga Champions 2016-2017 menjadi pertarungan sengit dua tim raksasa Eropa, yakni Juventu dan Real Madrid. Jaminan pertempuran seru di lapangan terlihat dari kedua tim tampil brilian sepanjang musim, baik di liga domestik maupun Eropa.

Saat ini Juventus berada di posisi puncak klasemen sementara Liga Italia Serie A. Juventus memiliki kesempatan besar untuk mengunci gelar pada akhir pekan ini kala bersua AS Roma.

Real Madrid, meski sedang berada di posisi kedua klasemen sementara La Liga, masih memiliki peluang bagus untuk menyalip Barcelona. Real Madrid masih memiliki tabungan satu pertandingan, dan akan menjadi pemuncak jika mampu memenangkan satu laga sisa tersebut.

Pertandingan Juventus kontra Real Madrid pada final Liga Chmpions 2016-2017 bakal berlangsung di Stadion Nasional Wales, di kota Cardiff, Sabtu (3/6/2017) atau Minggu (4/6/2017) dini hari WIB. Real Madrid mengusung ambisi menuai gelar ke-12, sedangkan Juventus ingin mengoleksi trofi ke-3.

Sebelumnya, Real Madrid sudah mengantungi 11 gelar juara, yakni pada musim 1955–1956, 1956–1957, 1957–1958, 1958–1959, 1959–1960, 1965–1966, 1997–1998, 1999–2000, 2001–2002, 2013–2014 dan 2015–2016.

Juventus menuai dua gelar juara pada 1984–1985 dan 1995–1996. Satu yang paling seru, kedua tim pernah bertemu pada partai puncak Liga Champions, tepatnya pada musim 1997-1998.

Kala itu, Real Madrid sukses membungkam Juventus berkat gol tunggal striker Predrag Mijatovic. Bagi Real Madrid, laga kali ini menjadi yang ke-15 keberadaan mereka di partai final, dan dua musim beruntun. Sementara Juventus mengemas sembilan penampilan di final.

Sumber: UEFA

 

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer