Sukses


Jelang Final Liga Champions: Leonardo Bonucci Vs Sergio Ramos

Bola.com - Juventus dan Real Madrid akan berhadapan pada laga final Liga Champions 2017 yang berlangsung di Millenium Stadium, Cardiff (3/6/2017). Dua pemain bertahan dari masing-masing tim, Leonardo Bonucci dan Sergio Ramos, dituntut menunjukkan penampilan yang solid.

Leonardo Bonucci tampil prima di barisan pertahanan Juventus. Bermitra dengan Giorgio Chiellini, kedua pemain tersebut membentuk palang pintu yang tangguh. Kualitas mereka pun diakui di level internasional karena berstatus sebagai anggota skuat utama Gli Azzurri.

Pada awal musim 2016-17, Leonardo Bonucci sempat mempertimbangkan untuk pensiun agar bisa mendedikasikan waktunya untuk anaknya yang kedua, Mattteo Bonucci. Saat itu, Matteo harus mendapatkan perawatan khusus karena menderita sakit.

Setelah Matteo menunjukkan perkembangan yang positif, Bonucci kembali ke skuat utama Juventus dan mengantarkan Bianconeri meraih gelar Scudetto Serie A dan Coppa Italia pada musim 2016-17.

Sepanjang kompetisi Serie A 2016-17, Juventus hanya kebobolan 27 gol dari 38 pertandingan. Catatan tersebut tidak lepas dari pengaruh Bonucci yang tampil menawan.

Sementara itu, Sergio Ramos masih meneruskan statusnya sebagai jantung di lini pertahanan Real Madrid. Sergio Ramos adalah pemain yang berkarakter yang tidak segan untuk bermain keras demi menghancurkan mentalitas tim lawan atau menghindarkan Los Blancos dari kekalahan.

Sergio Ramos tercatat sebagai pemain paling senior di skuat utama Real Madrid pada saat ini. Bergabung sejak 2005, Sergio Ramos berarti telah membela Los Blancos selama 12 tahun.

Sepanjang membela Real Madrid, Sergio Ramos telah mempersembahkan empat gelar La Liga dan dua gelar Liga Champions. Pada musim 2016-17, Sergio Ramos berpeluang menambah koleksi gelar Liga Champions bersama Real Madrid jika mampu mengalahkan Juventus.

Selain sebagai kapten tim, Sergio Ramos juga tercatat kerap menjadi penyelamat Real Madrid berkat gol-gol krusialnya. Satu hal yang patut diwaspadai adalah sifat temperamental yang sering membuatnya diusir wasit.

2 dari 2 halaman

Perbandingan Leonardo Bonucci dan Sergio Ramos pada 2016-2017

Final Liga Champions: Juventus Vs Real Madrid. (Bola.com/Adreanus Titus)

Kompetisi Domestik:

  Leonardo Bonucci Sergio Ramos
Jumlah Penampilan 29 28
Gol 3 7
Tekel 21 32
Duel Bola Atas 38 69
Intersepsi 60 60
Kesalahan Bertahan 3 3
Kartu Merah 0 1
Kartu Kuning 5 8

 Liga Champions:

  Leonardo Bonucci Sergio Ramos
Jumlah Penampilan 10 10
Gol 1 1
Tekel 10 15
Duel Bola Atas 5 22
Intersepsi 16 28
Kesalahan Bertahan 0 0
Kartu Merah 0 0
Kartu Kuning 3 3

 Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer