Sukses


Cristiano Ronaldo dapat Pendapatan Besar dari Media Sosial

Bola.com, Madrid - Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, tidak hanya populer di dunia nyata. Pemain asal Portugal itu juga memiliki banyak penggemar di media sosial, termasuk Instagram.

Jumlah pengikut Ronaldo di Instagram terus bertambah dan sudah mencapai 106 juta akun. Selain jadi wadah berinteraksi dengan para penggemar, media sosial ternyata jadi ladang emas bagi mantan pemain Manchester United itu.

Studi yang dilakukan Hopper (perusahaan yang bergerak di bidang internet khususnya Instagram) menyimpulkan Ronaldo mampu meraup 310 ribu poundsterling atau setara Rp 5,3 Miliar dari setiap momen yang diunggah lewat akun Instagram-nya.

Ronaldo berada di posisi ketiga di bawah penyanyi cantik, Selena Gomez, dan bintang fashion, Kim Kardashian. Gomez yang memiliki 122 juta pengikut berada di urutan pertama dengan pendapatan sebesar 425 ribu poundsterling (Rp 7,4 miliar). Sementara Kardashian dengan 100 juta pengikut menghasilkan 387 ribu poundsterling (Rp 6,7 miliar) per post di Instagram.

Atlet lain yang masuk dalam daftar 10 besar adalah LeBron James. Pemain Cleveland Cavaliers tersebut berada di urutan ke-10 dengan pendapatan 93 ribu pound sterling.

Sayang, Hopper seperti dilansir Daily Mail, tidak menjabarkan metode yang digunakan dalam menentukan jumlah pendapatan tersebut.

Berikut 10 orang dengan pendapatan tertinggi dari Instagram (menurut Hopper):

1 Selena Gomez – 122 juta followers – £425,000 per post
2 Kim Kardashian – 100 juta followers – £387,000 per post
3 Cristiano Ronaldo – 106 juta followers – £310,000 per post
4 Kylie Jenner – 95 juta followers – £310,000 per post
5 Kendall Jenner – 81.7 juta followers – £286,000 per post
6 Khloe Kardashian – 68 juta followers – £193,000 per post
7 Kourtney Kardashian – 57.8 juta followers – £193,000 per post
8 Cara Delevingne – 40.4 juta followers – £116,000 per post
9 Gigi Hadid 34.7 juta followers – £93,000 per post
10 Lebron James – 30.7 jutafollowers – £93,000 per post

(Artikel asli ditulis Marco Tampubolon/diedit Edu Krisnadefa/Liputan6.com)

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer