Sukses


Bayern Munchen Lepas Renato Sanches ke Swansea City

Bola.com, Munchen - Chairman Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge, mengungkapkan bakal meminjamkan Renato Sanches ke Swansea City. Rummenigge menyebut keputusan melepas Sanches ke Swansea adalah untuk kebaikan si pemain.

Winger timnas Portugal tersebut kerap dikabarkan ingin angkat kaki dari Bayern. Minim kesempatan untuk tampil menjadi salah satu alasan Sanches berniat melanjutkan kariernya bersama klub lain.

Beberapa tim besar Eropa tertarik mendapatkan jasa si pemain, mulai dari Chelsea, Liverpool, Manchester United, Juventus, AC Milan, hingga AS Monaco. Namun pada akhirnya, Swansea City yang mendapatkan Renato Sanches.

Die Bayern bakal meminjamkan Sanches ke The Swans hingga akhir musim ini. Bersama Swansea City yang kini diasuh mantan asisten pelatih Bayern Munchen, Paul Clement, Sanches diharapkan bisa semakin berkembang.

"Kami ingin Renato Sanches bergabung dengan klub di mana dia bisa bermain pada level tertinggi dan dan di mana dia memiliki pelatih yang menginginkannya," kata Rummenigge.

"Renato Sanches harus bermain terus menerus selama setahun dan itu tidak dijamin bersama Bayern, mengingat kualitas di skuat kami," lanjutnya.

Berseragam Bayern Munchen sejak 10 Mei 2016, Renato Sanches hanya tampil dalam 26 pertandingan di seluruh ajang kompetisi, tanpa mencetak satu pun gol serta assist.

Sumber: Soccerway

Video Populer

Foto Populer