Sukses


FOTO: Ronaldo, Messi dan Neymar, 3 Calon Kuat Pemain Terbaik FIFA

Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo, Lionel Messi dan Neymar menjadi kandidat terkuat peraih gelar trofi Pemain Terbaik FIFA 2017. Ketiga bintang tersebut diyakini memiliki suara terbanyak dibanding 21 kandidat lainnya. 

Dari ketiganya, CR 7 menjadi yang paling diunggulkan karena mampu membawa Real Madrid mempertahankan gelar Liga Champions dan merebut trofi La liga Spanyol. Pesepak bola asal Portugal itu disebut akan mempertahankan predikat pemain terbaik FIFA yang juga diraihnya tahun lalu.

Cristiano Ronaldo tercatat sudah memenangkan titel individu terbaik paling prestisius itu sebanyak empat kali, tepatnya pada 2008, 2013, 2014, dan 2016. Dia hanya kalah dari Lionel Messi (2009, 2010, 2011, 2012, 2015).

Pemenang gelar yang bernama resmi The Best FIFA Men's Player itu ditentukan berdasar pilihan kapten dan pelatih timnas, fans, serta wartawan dari 200 media.

FIFA menciptakan penghargaan ini setelah berpisah dengan France Football. Keduanya sempat bekerja sama dalam pemberian FIFA Ballon d'Or yang berlangsung periode 2010 sampai 2015.

Berikut ini momen penting ketiga kandidat tersebut sepanjang tahun 2017.

2 dari 7 halaman

1. Cristiano Ronaldo - Meraih 5 Gelar Juara

Pada tahun 2017, Cristiano Ronaldo berhasil meraih gelar Liga Champions, La Liga Spanyol, Piala Super Spanyol dan Piala Super Eropa. Hanya trofi Piala Konfederasi yang gagal diraihnya karena Portugal disingkirkan Chile pada babak semifinal.

3 dari 7 halaman

2. Cristiano Ronaldo - Top Scorer Liga Champios

Dengan koleksi 12 gol, Cristiano Ronaldo meraih gelar top scorer Liga Champions 2016/2017, unggul satu gol dari Lionel Messi. Bintang Real Madrid itu menjadi pemain pertama yang menyambar predikat pencetak gol terbanyak selama lima musim beruntun.

4 dari 7 halaman

3. Lionel Messi - Meraih Gelar Copa del Rey

Gagal di La Liga Spanyol dan Liga Champions, tahun 2017 Lionel Messi hanya mampu mendapatkan trofi Copa del Rey. Pada laga final Piala Raja melawan Deportivo Alaves, La Pulga menymbang satu gol yang mengantar Barca menang 3-1.

5 dari 7 halaman

4. Lionel Messi - Top Scorer La Liga Spanyol

Meski hanya mampu mengantar Barcelona menjadi runner-up La Liga Spanyol, Lionel Messi tampil sangat produktif dengan mencetak 37 gol di liga. Jauh mengungguli sang rival, Cristiano Ronaldo, yang mencetak 25 gol pada ajang Liga Spanyol.

6 dari 7 halaman

6. Neymar - Memecahkan Rekor Transfer Dunia

Bursa transfer musim panas Agustus lalu Neymar menjadi pembicaraan paling hangat karena kepindahannya dari Barcelona ke PSG. Presiden klub, Nasser Al-Khelaifi, menebus sang bintang dengan harga fantastis yang mencapai 222 juta euro.

7 dari 7 halaman

6. Neymar - Awal Fantasitis bersama PSG

Lepas dari Barcelona, Neymar langsung membuktikan diri dengan start fantastis bersama PSG. Pemain terhamal dunia tersebut sudah mencetak lima gol dan lima assist dalam enam laga perdana di semua ajang kompetisi bersama klub barunya.

Video Populer

Foto Populer