Sukses


Hattrick Mauro Icardi Antar Inter Milan Bungkam AC Milan

Bola.com, Milan - Inter Milan menang 3-2 atas AC Milan pada laga pekan kedelapan Serie A, di Giuseppe Meazza, Minggu (15/10/2017). Ketiga gol La Beneamata diborong oleh Mauro Icardi.

Hasil positif tersebut membuat Inter Milan menghuni peringkat kedua klasemen sementara Serie A dengan 22 poin. Sementara itu, AC Milan tercecer ke posisi 10 dengan mengemas 12 poin.

Mauro Icardi membuka keunggulan Inter Milan pada menit ke-28. Berawal dari umpan sodoran Antonio Candreva, Icardi melepaskan tendangan yang bolanya gagal dihentikan Gianluigi Donnarumma.

AC Milan sempat mendapat sejumlah peluang untuk bisa memperkecil ketertinggalan. Namun, berbagai kesempatan yang didapat anak asuh Vincenzo Montella itu belum membuahkan hasil hingga babak pertama berakhir.

Setelah turun minum, AC Milan menghidupkan asa melalui gol Suso pada menit ke-56. Bola hasil tembakan terukur sang pemain mengalir deras ke sudut kiri gawang Inter yang dikawal Samir Handanovic.

Gol itu tidak membuat semangat Inter Milan memudar. Anak asuh Luciano Spalletti tanpa ragu melancarkan serangan ke barisan pertahanan AC Milan. Situasi itu pun membuat Mauro Icardi kembali mencetak gol keduanya ketika waktu memasuki menit ke-63.

AC Milan kembali menyamakan kedudukan pada menit ke-81. Kali ini giliran Giacomo Bonaventura yang mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang Inter Milan.

I Nerazzurri kembali unggul berkat gol Mauro Icardi dari titik putih pada injury time. Skor 3-2 untuk kemenangan Inter Milan bertahan hingga laga berakhir.

Susunan pemain:

Inter Milan (4-2-3-1): 1-Samir Handanovic; 55-Yuto Nagatomo, 25-Miranda, 37-Milan Skriniar, 33-Danilo D`Ambrosio; 20-Borja Valero (23-Eder 85'), 11-Matias Vecino; 87-Antonio Candreva (7-Joao Cancelo 73'), 5-Roberto Gagliardini, 44-Ivan Perisic; 9-Mauro Icardi (21-Davide Santon 90').

Pelatih: Luciano Spalletti (Italia)

AC Milan (3-5-2): 99-Gianluigi Donnarumma; 22-Mateo Musacchio, 19-Leonardo Bonucci, 13-Alessio Romagnoli (73-Manuel Locatelli 78'); 11-Fabio Borini, 5-Giacomo Bonaventura, 79-Franck Kessie (63-Patrick Cutrone 46'), 21-Lucas Biglia, 68-Ricardo Rodriguez; 9-Andre Silva, 8-Suso.

Pelatih: Vincenzo Montella (Italia)

Wasit: Paolo Tagliavento

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer