Sukses


Penampilan Tidak Stabil, AC Milan Pantau Pemain Baru

Jakarta Pembelian 11 pemain pada bursa transfer musim panas lalu sepertinya belum cukup bagi AC Milan. Hasil buruk yang dialami dalam 12 pekan terakhir memaksa tim berjuluk Rossoneri itu membuka kembali keinginan membenahi skuat yang ada saat ini.  

I Rossoneri sudah kalah lima kali dan belum mampu bersaing di papan atas Serie A. Kemenangan di pertandingan terakhir kontra Sassuolo hari Minggu (5/11/2017) tidak lantas membuat AC Milan tenang. Mereka masih bercokol di peringkat tujuh klasemen, tertinggal jauh dari rival-rival utama macam Napoli, Juventus, dan Inter Milan.

Menurut kabar terakhir, AC Milan kabarnya tengah memantau bintang Major League Soccer (MLS), Miguel Almiron. Gelandang serang Atalanta United itu mencuri perhatian sejumlah klub Eropa, termasuk Arsenal dan Inter Milan.

Menurut media Amerika, Metro US, AC Milan sudah bergerak cepat dengan menemui petinggi Atalanta untuk membahas transfer Almiron. Atalanta dikabarkan mematok harga 15 juta euro untuk pemain berusia 23 tahun itu.

Almiron sendiri baru bergabung dengan Atalanta United Januari lalu. Pemain Paraguay itu direkrut seharga 7,5 juta euro dari Lanus. Sejauh ini ia sudah tampil dalam 30 pertandingan di MLS, dengan catatan 9 gol dan 8 assist.

2 dari 2 halaman

Incaran Lain

Sebelum Almiron, AC Milan beberapa waktu lalu juga telah menandai sejumlah pemain yang ingin mereka rekrut di bursa transfer Januari mendatang. Antara lain dua gelandang Udinese, Jakub Jankto dan Sekho Fofana. Diavolo siap bersaing dengan Juventus yang juga menginginkan mereka.

Selain akan membeli pemain tambahan, AC Milan kemungkinan besar juga akan melepas sejumlah pemain lama yang tidak dibutuhkan, seperti Gabriel Paletta dan Gustavo Gomez. (Abul Muamar)

Video Populer

Foto Populer