Sukses


Persib Butuh 2 Pemain Lagi untuk Piala Presiden 2017 dan Liga 1

Bola.com, Bandung - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar mengungkapkan timnya masih butuh tambahan dua pemain untuk menghadapi Piala Presiden 2017 dan Liga 1. Dua pemain yang dibutuhkan itu yakni satu pemain lokal dan satu pemain asing.

"Sebenarnya 23 pemain sudah cukup, tetapi kami menjaga jangan sampai kurang pemain, apalagi masa prakompetisi masih panjang. Target kami juara, jadi kami ingin serius," ujar Umuh.

Soal posisi pemain yang dibutuhkan, Umuh menegaskan bakal membicarakan hal tersebut dengan pelatih Djadjang Nurdjaman. Umuh juga tidak menutup kemungkinan menambah pemain asing di posisi striker.

"Kalau soal nama belum ada. Kami masih membicarakan dengan manajemen lainnya dan pelatih, termasuk dengan agen. Saat ini baik manajemen dan pelatih saling mencari. Saya harap Djanur cepat mendapat pemain yang pas dan bicarakan dengan manajemen," terang Umuh.

Soal rumor akan mendatangkan pemain asal Uzbekistan, Umuh mengaku pemain tersebut nilainya terlalu mahal dan sudah pasti tidak akan direkrut Persib. "Kami sesuaikan dengan bujet, tidak terlalu mahal dan tidak terlalu murah. Yang penting kami ingin pemain yang kualitasnya di atas rata-rata," ucap Umuh.

Sementara itu saat disinggung soal regulasi pemain muda, Umuh menyambutnya dengan positif. Saat ini, Persib sudah memiliki lima pemain muda yaitu Gian Zola Nasrulloh, Ahmad Subagja Baashit, Sugianto, Henhen Herdiana, dan Angga Febriyanto.

"Ya, untuk pemain muda Persib bermain maksimal bermain 18 menit hingga 25 menit, tetapi kalau memang bagus kenapa tidak sampai 90 menit," ia menegaskan.

 

Video Populer

Foto Populer