Sukses


Seleksi di Persija, Gelandang Asal Irak Siap Unjuk Kemampuan

Bola.com, Depok - Gelandang serang asal Asia, Anmar Al Mubaraki sudah ikut berlatih bersama pemain Persija Jakarta di POR Pelita Jaya, Sawangan, Depok Senin (27/2/2017).

Anmar adalah gelandang berusia 25 tahun kelahiran Basra, Irak yang bermain sebagai gelandang serang. Pemain dengan posisi seperti Anmar memang dicari oleh pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco.

Anmar menghabiskan sebagian besar kariernya di Belanda. Ia pernah memperkuat Heracles Almelo, FC Emmen, dan Telstar. Sementara dalam dua tahun terakhir ia mencoba peruntungan dengan bermain bersama Denizlispor di Turki dan Syrianska FC di Swedia.

Stefano Teco mengaku gembira dengan kehadiran Anmar. Namun, pelatih asal Brasil itu belum bisa memberi penilaian karena Anmar baru ikut berlatih saat Persija tengah melakukan beep test VO2Max.

"Anmar baru datang. Ia yang kemarin saya sebut akan datang. Saya belum tahu bagaimana permainannya, tetapi kami akan melihat dalam laga uji coba," ujar Teco usai sesi latihan.

Sementara itu, Anmar memiliki cukup keyakinan untuk memperlihatkan kemampuannya. Pemain berpaspor ganda Irak dan Belanda itu mengaku dirinya memiliki kemampuan bagus dalam hal dribble dan kecepatan.

"Saya bermain di belakang striker sebagai gelandang serang. Saya punya dribble yang bagus dan mengandalkan kecepatan. Itu gaya permainan yang akan saya perlihatkan," ujar Anmar.

Persija akan menjalani laga uji coba menghadapi Persita Tangerang di Lapangan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Sabtu (4/3/2017). Dalam laga tersebut Jhonatan Bernardo Mariano, Raphael Pereira de Lima Camara, dan Anmar akan dinilai performanya.

 

Video Populer

Foto Populer