Sukses


Bima Sakti Optimistis Timnas U-22 Bisa Lebih Baik dari Thailand

Bola.com, Karawaci - Asisten pelatih Timnas Indonesia U-22, Bima Sakti, mengungkapkan keyakinan mengenai kans Indonesia di Kualifikasi Piala AFC U-23 2018 yang digelar di Thailand pada 19-23 Juli 2017. Bima Sakti optimistis Febri Hariyadi dkk. bisa lebih baik dari tim tuan rumah.

Timnas Indonesia U-22 tergabung dengan Thailand, Malaysia, dan Mongolia di Grup H Kualifikasi Piala AFC U-23 2018. Dengan format home tournament di setiap grup, Thailand menjadi tuan rumah untuk grup yang diikuti oleh tim asuhan Luis Milla itu.

Meski harus menghadapi Thailand yang terkenal kuat di Asia Tenggara di kandang mereka sendiri, Bima Sakti cukup percaya diri Timnas Indonesia U-22 bisa bicara banyak di fase kualifikasi tersebut. Bima Sakti menegaskan Tim Garuda Muda terus berbenah hingga bertolak ke Thailand.

"Kami akan terus memperbaiki kualitas performa pemain jelang turnamen di Thailand. Kami sangat yakin tim ini bisa tampil baik di Thailand," ujar Bima Sakti usai sesi latihan Timnas Indonesia U-22 di Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Minggu (2/4/2017).

Bima Sakti mengungkapkan Indonesia tidak perlu takut dengan kualitas Thailand, terutama Thailand jadi tuan rumah. Bima optimistis Saddil Ramdani cs. bisa membuktikan kualitas yang lebih baik.

"Ya kita sama-sama tahu Timnas Thailand tim yang bagus. Namun, kami pun bisa lebih baik nanti," tegasnya.

Sebelum tampil di Kualifikasi Piala AFC U-23 2018, Timnas Indonesia U-22 berencana untuk melakukan pemusatan latihan di Spanyol dan berangkat pada 15 April 2017.

 

Video Populer

Foto Populer