Sukses


Samsul Arif Yakin Liga 1 2017 Berjalan Menarik dan Ketat

Bola.com, Lamongan - Tidak sedikit yang meyakini Liga 1 2017 akan berlangsung menarik sekaligus menyuguhkan persaingan ketat antartim kontestan. Hal yang sama dilontarkan bintang Persela Lamongan, Samsul Arif. Samsul percaya, Liga 1 akan berlangsung seru.

Banyaknya wajah baru di kompetisi kasta tertinggi Tanah Air itu menjadi alasan Samsul Arif meyakini Liga 1 2017 berbeda dengan sebelumya. Sebab, selain banyaknya pemain muda yang berkiprah di kompetisi ini menyusul regulasi baru yang diterapkan PSSI, kehadiran marquee player di sejumlah tim juga menjadi bumbu yang akan menjadikan persaingan antartim lebih baik.

Samsul menilai Liga 1 kali ini bakal lebih sulit diprediksi karena kekuatan tim-tim peserta lebih merata dibandingkan kompetisi sebelumnya. Bahkan tidak ada jaminan bagi klub yang memiliki materi bertabur bintang plus dua marquee player seperti Persib Bandung untuk bisa merajai kompetisi.

"Kekalahan 1-2 Persib pada uji coba kontra Bali United di Bandung adalah buktinya. Meski bukan laga resmi, setidaknya hal itu bisa dijadikan gambaran rivalitas di kompetisi kali ini akan lebih ketat," jelasnya.

Di sisi lain, Samsul Arif mengaku kondisinya saat ini sangat bagus. Ia pun merasa tidak sabar ingin segera tampil di kompetisi. Maklum, jeda panjang kompetisi membuatnya bosan lantaran tidak ada aktivitas selain latihan dan uji coba.

"Beberapa bulan terakhir hanya menjalani rutinitas yang sama itu sangat jenuh. Ingin ada tantangan yang lebih supaya adrenalin meningkat," katanya.

Samsul merasa kondisinya sangat bugar dan siap untuk menjadi mesin gol bagi Persela. Pemain asal Bojonegoro ini tidak ingin hanya sebagai pelengkap. Itulah mengapa ia bertekad untuk memberikan kontribusi sebesar-besarnya pada tim yang sempat menjadikannya ikon klub itu.

 

Video Populer

Foto Populer