Sukses


Semen Padang Kalah, Nilmaizar Berdalih Didier Zokora Belum Fit

Bola.com, Jakarta Marquee player Semen Padang, Didier Zokora, tidak memperlihatkan performa yang diharapkan saat menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (20/5/2017). Pelatih Semen Padang, Nilmaizar, memberikan pembelaan pemain asal Pantai Gading itu belum fit sepenuhnya karena baru beberapa pekan berada di Indonesia.

Semen Padang kalah 0-1 dari Bhayangkara FC dalam pertandingan pekan ketujuh Liga 1 2017. Pada pertandingan tersebut, Didier Zokora yang berstatus marquee player Semen Padang, bermain sejak menit pertama.

Namun, mantan pemain Tottenham Hotspur itu tidak memperlihatkan performa maksimal sebagai marquee player yang seharusnya menjadi sorotan. Bahkan Didier Zokora kerap kali terlihat hanya "berjalan-jalan: saat timnya menyerang atau bertahan. Tidak jarang pula ia hanya berdiri diam di lapangan.

Nilmaizar tidak ingin banyak berkomentar terkait performa Zokora di lapangan. Pelatih asal Payakumbuh itu awalnya mengatakan akan melakukan evaluasi terhadap marquee player timnya itu. Namun, pada akhirnya Nilmaizar menyebut Zokora dalam kondisi yang belum fit setelah tiba di Indonesia.

"Nanti akan kami evaluasi lagi performanya bersama dengan evaluasi permainan Semen Padang di pertandingan ini. Zokora itu baru saja tiba di Indonesia dan kondisinya saat ini sudah lebih baik, sekitar 85 persen. Ia belum fit 100 persen jadi perlu mengembalikan kondisi fisiknya dan beradaptasi lebih dulu," ujar Nilmaizar kepada Bola.com.

Dari tujuh laga yang sudah dimainkan Semen Padang hingga saat ini, Zokora sudah mendapatkan empat kali kesempatan bermain. Namun, hingga empat laga pemain 36 tahun itu tampil untuk tim asuhan Nilmaizar, baru satu kartu kuning saja yang diperolehnya, sementara kontribusi nyata di lapangan masih dinanti. Begitu pula rekening golnya yang masih kosong.

 

Video Populer

Foto Populer