Sukses


Begini Situasi Arema Seusai Digulung Persela

Bola.com, Lamongan - Kekalahan empat gol tanpa balas di kandang Persela Lamongan (21/5/2017) jadi pukulan telak bagi pemain Arema FC. Kekalahan itu membuat mereka malu dengan para pendukungnya.

Raut wajah murung sudah terlihat dalam bus yang membawa rombongan pemain Arema dari Stadion Surajaya ke hotel tempat menginap. Di hotel, tidak banyak suara yang terdengar di meja makan.

Bahkan pemain pun enggan mengeluarkan komentar kepada awak media. "Ya, kami kalah," jawab Ahmad Alfarizi, kapten Arema dengan singkat.

Padahal, Alfarizi biasanya cukup antusias menjawab setiap pertanyaan media. Gelandang Hendro Siswanto juga enggan menjelaskan faktor apa yang membuat performa Arema melempem. "Saya no comment aja," kata Hendro.

Hanya bek muda Junda Irawan yang mau mengeluarkan komentarnya. "Kami memang kehilangan Arthur Cunha dan Bagas Adi sehingga lini belakang terasa kurang maksimal," kata Junda yang diturunkan sebagai stoper di laga itu.

Kondisi seperti ini cukup langka. Saat kekalahan pertama dari PSM Makassar dua pekan lalu, pemain Arema tidak semurung sekarang.
Bisa jadi pemain Arema sedih karena kalah telak dari tim papan tengah. Secara komposisi tim, Arema lebih unggul ketimbang Persela. Namun, di lapangan tim Singo Edan jadi bulan-bulanan.

Setelah pertandingan, pemain lebih banyak menyendiri di kamar hotel Pesona, Gresik. Esteban Vizcarra dkk. seakan ingin tidur lebih cepat untuk segera kembali ke Malang. "Rencananya besok pagi kami kembali ke Malang," kata Hendro.

Tim pelatih Arema meliburkan para pemain pada Senin (22/5/2017). Sehari setelah itu mereka menjalani persiapan untuk pekan ke delapan Liga 1 2017.

Ini pekerjaan berat bagi pelatih Aji Santoso karena dia harus segera membangkitkan mental pemain Arema mengingat kompetisi masih sangat panjang.

 

Video Populer

Foto Populer