Sukses


Persib Hadapi Bhayangkara FC dengan Persiapan Minim

Bola.com, Bekasi - Persib Bandung akan menghadapi Bhayangkara FC dalam laga pekan kesembilan Liga 1 2017 di Stadion Patriot, Bekasi, Minggu (4/6/2017). Tim Maung Bandung tak kehilangan motivasi dan ingin kembali ke tren positif walau datang dengan persiapan yang memadai.

Persib pulang dari Bali dengan hasil negatif setelah kalah 0-1 dari Bali United pada laga pekan kedelapan Liga 1 2017, Rabu (31/5/2017). Atep dan kawan-kawan hanya punya waktu istirahat tiga hari menuju laga kontra Bhayangkara FC.

Persib minim latihan karena adanya launching bus baru pada Jumat (2/6/2017). Praktis tim berjulukan Maung Bandung itu belum sempat berlatih sebelum tiba di Bekasi. Djanur pun mengakui minimnya persiapan tim cukup merepotkan untuk meramu taktik menghadapi Bhayangkara.

"Pertandingan ini akan cukup sulit bagi kami karena kami tak ada waktu untuk latihan. Bukan karena waktu jeda antarpertandingan karena semua tim juga mengalami hal yang sama, tetapi karena acara kemarin membuat kami tak bisa sekali pun berlatih," ujarnya.

"Kami hanya latihan sekarang ini di sini. Jadi persiapan kami memang kurang ideal. Semoga dengan latihan yang minim ini kami bisa tetap tampil maksimal menghadapi Bhayangkara FC dan bisa membayar kegagalan di Bali," lanjutnya.

Menjalani laga tandang ke Bekasi dan menghadapi Bhayangkara FC yang tak memiliki kelompok suporter yang besar, Djadjang tak ingin Persib besar kepala. Ia menyebut Bhayangkara FC tetap tim yang berbahaya buat tim asuhannya.

"Bhayangkara FC bukan tim yang bisa dianggap sebelah mata. Tidak akan mudah untuk meraih poin di sini. Namun, yang pasti Persib tak ingin tergelincir untuk kedua kalinya," ia menuturkan.

Video Populer

Foto Populer