Sukses


Prediksi Persib Vs Persiba: Djanur Jadi Kunci

Bola.com, Bandung - Persib Bandung menjamu Persiba Balikpapan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (11/6/2017) malam dalam lanjutan kompetisi Liga 1. Laga ini sekaligus menjadi pertaruhan bagi tim Maung Bandung untuk membuktikan diri langsung di hadapan pendukung fanatik.

Maklum, dua laga sebelumnya, Persib mengalami kekalahan beruntun yang memicu reaksi bobotoh. Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, mengakui bila laga melawan Persiba Balikpapan bukan pertandingan yang mudah karena ia harus membenahi mental anak asuhnya setelah kalah beruntun.

"Kekalahan dua kali berturut-turut pasti memukul mental pemain. Tapi, masalah mental sudah kami benahi pada masa persiapan. Mudah-mudahan besok pemain bisa tampil lepas, tidak memikirkan kekalahan dua kali kemarin dan meraih tiga poin," ucap Djanur, sapaan pelatih Persib itu.

Djanur mengungkapkan seluruh pemainnya dalam keadaan siap untuk menghadapi tim Beruang Madu. Tidak ada yang cedera, kecuali Achmad Jufriyanto yang masih menjalani hukuman akumulasi kartu. Namun, hal itu bukan dianggap masalah karena Persib masih memiliki Wildansyah.

Disinggung perihal Persiba Balikpapan di bawah asuhan Milomir Seslija, pelatih berusia 59 tahun itu mengaku hafal dengan sosok Milo. Menurut Djanur, Milo satu pelatih asing berkualitas yang berkiprah di Indonesia dan berpengalaman. "Mereka juga menang di laga terakhir dan hal itu harus diwaspadai. Seluruh pemainnya pun harus diwaspadai betul," kata Djanur.

Di laga ini, para pemain Persib mendapat suntikan moral dari sang pelatih. Keberadaan Djanur dalam sesi konferensi pers sehari sebelum pertandingan dan juga kepastian Djanur mendampingi tim saat pertandingan, jadi sumber tambahan semangat itu.

Persiba Memanfaatkan Situasi

Seperti diketahui, Djanur sudah menyampaikan permohonan mundur dari jabatan pelatih kepala. Kendati, para pemain terlihat keberatan dengan keputusan pelatih 52 tahun itu. Alhasil, keberadaan Djanur bisa menenangkan Tony Sucipto cs.

Djanur menjelaskan ia sengaja datang pada sesi konferensi karena statusnya masih tercatat sebagai pelatih, meski secara lisan sudah menyatakan mundur. Bahkan meski tidak mendampingi tim dalam latihan, ia mengaku tetap memberikan program kepada asisten pelatih.

"Kalau tidak hadir bisa didenda Rp 20 juta. Status saya pun masih dalam keadaan menunggu karena sebelumnya saya sudah sampaikan (mundur), jadi status tetap sebagai pelatih," jelas Djanur.

Djadjang Nurdjaman dan Tony Sucipto dalam sesi konferensi pers jelang laga Persib vs Persiba Balikpapan, Sabtu (10/6/2017), di Bandung. (Bola.com/Erwin Snaz)

Meski begitu, Persiba Balikpapan tetap berharap mampu memanfaatkan situasi di kubu tuan rumah. "Saya berharap malam nanti pemain berusaha mencuri poin Persib yang sedang di bawah tekanan. Mereka banyak problem dalam tim, tapi Persib tetap tim besar di Indonesia dengan dukungan suporter yang banyak," kata Milo.

Milo berharap para pemain muda yang diturunkannya bisa tampil lebih baik dari Persib dan tidak gentar dengan dukungan bobotoh fanatik Maung Bandung. "Malam nanti kami akan bermain tulus dan enjoy. Saya tahu Persib merupakan tim terbaik di Indonesia, tapi Persiba juga tim bagus," tegasnya.

Persib, lanjut Milo, memiliki pemain-pemain yang bagus, seperti Michael Essien, Raphael Maitimo, Sergio van Dijk, dan punya kiper berkelas. "Saya ingin untuk pertandingan bisa mencuri poin. Tapi, saya lihat Persib akan bangkit dari keterpurukan. Itu harus kami waspadai," ucap eks pelatih Arema ini.

Prakiraan Susunan Pemain
Persib (4-3-3): M. Natsir; Henhen Herdiana, Wildansyah, Vladimir Vujovic, Supardi; Raphael Maitimo, Hariono, Ahmad Subagja Baashit; Atep, Sergio van Dijk, Angga Febriyanto
Pelatih: Djadjang Nurdjaman

Persiba Balikpapan (4-2-3-1): Kurniawan Ajie; Iqbal Samad, Absor Fauzi, Fengky Turnando; Bryan Cesar, Robi Kriswantoro; Heri Susanto, Masahito Noto, Tedi Hasanudin; Marlon Da Silva
Pelatih: Milomir Seslija

 

Video Populer

Foto Populer