Sukses


    PSSI Bungkam soal 23 Pemain yang Didaftarkan untuk SEA Games 2017

    Bola.com, Jakarta - Pendaftaran pemain untuk tiap-tiap peserta cabang olahraga sepak bola di SEA Games 2017 ditutup pada Jumat (23/6/2017). Malaysia dan Filipina diketahui sudah mengumumkan 23 pemain yang akan berlaga di turnamen sepak bola dalam pesta olahraga di Asia Tenggara itu. Namun, PSSI masih enggan mengumumkan siapa saja 23 pemain Timnas Indonesia U-22 yang didaftarkan untuk SEA Games 2017.

    Sebelumnya Deputi Sekjen PSSI, Fanny Riawan, mengungkapkan bila entry by name 23 pemain untuk SEA Games 2017 paling lambat ditunggu hingga 23 Juni 2017. Artinya, pelatih Luis Milla sudah harus menentukan 23 pemain yang akan dibawa berlaga ke Malaysia sebelum melakukan pemusatan latihan ke Bali yang akan dilakukan mulai 30 Juni 2017.

    Namun, PSSI justru merilis 26 pemain yang dibawa ke pemusatan latihan di Bali pada Selasa (20/6/2017). Hingga Jumat ini, tidak ada pengumuman dari PSSI mengenai siapa saja pemain yang didaftarkan untuk mengikuti SEA Games 2017 di Malaysia pada Agustus 2017.

    Ketika dikonfirmasi Bola.com, Direktur Media dan Luar Negeri PSSI, Hanif Thamrin, mengungkapkan PSSI sudah mendaftarkan 23 nama pemain Timnas Indonesia U-22. Namun, federasi sepak bola Indonesia itu belum ingin mengumumkan nama-nama pemain dengan sejumlah alasan.

    "Daftar final nama-nama pemain baru akan dikeluarkan nanti sebelum tim berangkat. Jadi, keputusannya sekarang belum bisa diumumkan," ujar Hanif Thamrin saat dihubungi Bola.com, Jumat (23/6/2017).

    "Ada beberapa pertimbangan. Yang pertama adalah menjaga level kompetitif dalam skuat. Kemudian yang kedua menjaga sporting intelligence tim lawan, dan yang terakhir adalah daftar ini masih bisa berubah hingga H-1," lanjutnya.

    Hanif menegaskan semua urusan administrasi yang harus dilakukan PSSI terkait pendaftaran Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2017 sudah selesai dilakukan sebelum tenggat waktu yang ditentukan, yaitu Jumat (23/6/2017).

     

    Video Populer

    Foto Populer