Sukses


Jadwal Timnas U-19 Langsung Padat Setelah Idul Fitri 2017

Bola.com, Jakarta - Pemain-pemain Timnas Indonesia U-19 bisa dibilang lebih beruntung ketimbang adik-adik mereka di Timnas Indonesia U-16 karena mendapatkan libur dan pulang saat Idul Fitri 2017. Namun, Timnas U-19 asuhan Indra Sjafri itu akan langsung menjalani jadwal yang sangat padat setelah libur Lebaran.

Timnas Indonesia U-19 mendapatkan libur Idul Fitri 2017 sejak 21 Juni hingga 2 Juli 2017. Sementara adik-adik mereka di Timnas U-16 harus tetap bersama di mes saat Idul Fitri karena harus menjalani Piala AFF U-15 2017 di Chonburi, Thailand, mulai 9 Juli 2017.

Sementara tim asuhan Indra Sjafri baru akan menjalani turnamen utama mereka mulai 4 September 2017, yaitu Piala AFF U-18 2017 yang diselenggarakan di Myanmar. Namun, hal tersebut tidak membuat jadwal pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 jadi lebih ringan setelah Idul Fitri 2017.

Setelah libur Lebaran berakhir pada 2 Juli 2017, Nurhidayat dkk. akan kembali menjalani pemusatan latihan di Bali pada 3 Juli 2017. Dalam pemusatan latihan di Pulau Dewata itu, Timnas Indonesia U-19 berencana menjalani satu pertandingan uji coba.

"Kami akan melakukan pertandingan menghadapi Persiwangi Banyuwangi pada 8 Juli 2017. Jadi setelah latihan di Bali, kami akan ke Banyuwangi dan langsung kembali ke Bali untuk melanjutkan pemusatan latihan," ujar Indra Sjafri kepada Bola.com.

Laga uji coba menghadapi tim Espanyol B akan dijalani Egy Maulana Vikri cs. pada 14 Juli 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung. "Sekembali dari Bali kami langsung menghadapi Espanyol di Bandung. Setelah itu, 15 Juli kami langsung melakukan pemusatan latihan lagi di Yogyakarta," ungkap Indra Sjafri.

Ketika ditanya mengenai durasi pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 yang dilakukan di Yogyakarta, Indra Sjafri menjawab singkat. "Saya belum tahu akan berapa lama kami berlatih di sana. Yang pasti kami fokus dengan setengah bulan pertama dulu setelah lebaran," ujarnya.

 

Video Populer

Foto Populer