Sukses


Simon McMenemy Sebut Kiper Barito Putera Tampil Istimewa

Bola.com, Bekasi - Bhayangkara FC harus menerima kenyataan pahit saat menjamu Barito Putera dalam laga lanjutan Liga 1 2017, Selasa (4/7/2017) di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi. Bermain di kandang sendiri, Bhayangkara FC justru kalah 0-1 dari Barito.

Bhayangkara FC sebetulnya tak bermain buruk di laga tersebut. Mereka tampil dominan. Sayang, banyaknya peluang yang mereka dapatkan tak mampu dikonversi menjadi gol.

"Penyelesaian kami kurang bagi bagus hari ini. Banyak peluang, tapi keberuntungan tidak berpihak. Semoga di pertandingan selanjutnya lebih baik lagi," tutur Simon Mcmenemy, pelatih Bhayangkara FC.

Terlepas dari itu, Simon mengakui jika Barito bermain baik di laga ini. Ia juga memuji penampilan kiper Barito yang beberapa kali mampu menggagalkan peluang emas yang didapatkan Bhayangkara FC. "Kami sama-sama main bagus. Laga berjalan menarik sejak awal. Tapi kiper mereka jadi pembeda," puji Simon.

Dari perwakilan pemain, Dani Saputra menyayangkan kekalahan ini. Menurutnya, timnya layak meraih hasil lebih karena secara permainan mereka tampil maksimal sepanjang laga. "Sayang kami tidak beruntung. Ada satu peluang yang membentur tiang gawang," sesal Dani.

Di pihak Barito, sukses mereka mengalahkan Bhayangkara membuat hati sang pelatih, Jacksen F. Tiago senang sekaligus bangga. "Senang bisa mengalahkan Bhayangkara fc yg bermain luar biasa di kandang. Tapi kami berhasil memanfaatkan peluang dan kiper kami juga bermain bagus. Sekali lagi kemenangan ini berkat kerja keras pemain," tutur Jacksen.

Bek kanan Barito, Nazar Nurzaidin, menyatakan hal senada. "Teman-teman bermain luar biasa hari ini. Ini kemenangan penting kami di luar kandang. Hasil yang bagus untuk modal menghadapi pertandingan ke berikutnya," kata Nazar.

Wajar jika kubu Barito Putera sulit menyembunyikan kegembiraan mereka. Sebab kemenangan ini merupakan hasil maksimal kali pertama bagi mereka di luar kandang.

Video Populer

Foto Populer