Sukses


Kedewasaan Jadi Kunci Bali United Menang atas PS TNI

Bola.com, Bogor - Pertarungan antara PS TNI dan Bali United di Stadion Pakansari, Senin (10/7/2017), dihiasi dengan drama tujuh gol. Pada babak pertama, Bali United unggul 3-1 berkat gol Irfan Bachdim di menit ke-19, ke-36, dan Sylvano Comvalius (23), dan hanya dibalas Elio Bruno (33).

Pada babak kedua, PS TNI sempat menyamakan skor menjadi 3-3 berkat kontribusi Erwin Ramdani dan Facundo Talin. Tiga menit jelang waktu normal berakhir, Bali United mendapatkan gol kemenangan lewat bunuh diri Abduh Lestaluhu.

Berkat kemenangan tersebut, Bali United melesat ke posisi kelima di klasemen sementara. Mereka mengoleksi 22 poin dari 13 pertandingan. Menurut sang pelatih, Widodo Cahyono Putro, kunci kemenangan Bali United di laga ini adalah kedewasaan.

"Ini normal, tim yang tertinggal akan tampil menyerang. Di sinilah kedewasaan kami, bagaimana bisa menahan permainan mereka, menahan bola, dan tak mengikuti permainan mereka. Para pemain tetap konsisten," kata Widodo.

Ini juga menjadi kemenangan ketiga Bali United di laga tandang Liga 1. Sebelumnya Serdadu Tridatu mengalahkan Perseru di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Ketika itu, meski bermain di kandang, laga itu berstatus kandang mengingat status Perseru sebagai musafir. Bali United menaklukkan Persela di Lamongan pada 30 April 2017.

"Saya ucapkan selamat kepada para pemain yang tampil luar biasa hingga memenangi pertandingan. Sejak awal hingga akhir mereka tak pernah lelah. Apresiasi atas jumlah gol yang cukup banyak. Sepak bolanya cukup menghibur. Meski berat karena hujan deras, kami bersyukur bisa mengamankan tiga poin," tutur Widodo.

Gelandang Bali United, Fadil Sausu, menyebut kemenangan timnya tidak lepas dari dukungan suporter. Di Stadion Pakansari memang terlihat puluhan suporter Serdadu Tridatu yang hadir mendukung tim kesayangan.

"Syukur Alhamdulillah di laga ini Bali United diberikan kemenangan. Terima kasih kepada suporter yang telah datang ke Pakansari. Ini juga berkat kerja keras tim pelatih dan pemain," timpalnya.

(Artikel asli ditulis Ahmad Fawwaz Usman/Liputan6.com dan diedit onathan Pandapotan Purba/Liputan6.com)

 

Video Populer

Foto Populer