Sukses


Semen Padang Kuat di Kandang, Persija Tak Mau Kalah

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta menghiraukan rekor apik Semen Padang saat kedua tim bentrok di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Rabu (12/7/2017). Semen Padang sejauh ini belum pernah terkalahkan dalam laga kandang.

Asisten manajer Persija, Ardhi Tjahjoko, mengungkapkan, timnya akan berupaya keras untuk bisa mencuri poin di Padang. Persija datang ke Padang dengan catatan dua kali bermain imbang dalam dua laga terakhir.

"Kami tidak pernah memandang lawan itu ada yang kuat dan ada yang lemah. Bagi saya semua tim yang harus dihadapi itu adalah tim yang kuat. Jadi dengan prinsip seperti itu, kami akan mempersiapkan tim kami untuk bisa mengalahkan lawan-lawan kami, termasuk Semen Padang," ujar Ardhi Tjahjoko.

Persija bertandang ke Padang tanpa dua striker, yakni Luis Junior yang absen karena hukuman kartu merah yang didapatnya saat menghadapi Persipura. Bambang Pamungkas yang pada laga yang sama mengalami cedera di bagian mata. 

"Kami tetap ingin mencuri poin di pertandingan tandang di Padang. Kondisinya memang seperti itu, ada pemain yang cedera ada juga yang terkena hukuman akumulasi. Namun, setelah melaksanakan latihan setelah laga kontra Persipura, pada prinsipnya semua pemain yang dibawa oleh Coach Teco siap bertanding untuk membawa pulang poin dari sana," tegasnya.

Persija hingga saat ini masih terus mempertahankan tren tanpa kekalahan dalam delapan laga terakhir. Harapan besar tren tersebut bisa tetap terjaga saat pulang dari Stadion Haji Agus Salim, Padang, di laga pekan ke-14 Liga 1 2017.

 

Video Populer

Foto Populer