Sukses


Dilepas Arema, Jad Noureddine Batal Reuni dengan Borneo FC

Bola.com, Malang - Arema FC telah mengakhiri kebersamaan dengan stoper asal Lebanon, Jad Noureddine. Meski sang pemain masih mengikuti latihan di Arema, Aji Santoso, menegaskan tidak akan menurunkan Jad dalam pertandingan terakhir putaran pertama Liga 1 melawan Borneo FC, Minggu (30/7/2017).

”Saya sudah berbicara dengan manajemen dan Jad. Dia sudah menerima keputusan itu sehingga saat melawan Borneo FC sudah pasti tidak bermain,” kata Aji.

Sebenarnya Arema masih bisa menurunkan Jad melawan Borneo FC karena ia masih menjadi bagian tim. Jad masih belum sepakat untuk urusan kompensasi sisa kontrak, namun manajemen sudah membebaskannya untuk mencari klub baru.

Hanya saja, Arema khawatir spirit Jad nantinya sudah menurun saat melawan Borneo FC. Apalagi ada pemberitaan di Lebanon bahwa Jad memilih mundur dari Arema karena tidak menerima gaji selama dua bulan di Arema. Padahal kenyataannya Arema yang memutuskan untuk melepas pemain 25 tahun itu.

Setelah dilepasnya Jad, Arema akan mengandalkan duet Arthur Cunha dan Syaiful Indra Cahya di jantung pertahanan. Dua pemain ini sudah dipasangkan saat pertandingan melawan Semen Padang pekan lalu. Meski kebobolan dua gol, pelatih Arema masih menaruh kepercayaan kepada mereka.

Sementara itu, sebagai pengganti Jad, Arema sedang dalam proses verifikasi dan melakukan tes medis untuk bek asal Australia, Brent Griffiths. Mantan pemain Central Coast Mariners itu belum mengikuti sesi latihan walau sudah berada di Malang sejak pertengahan pekan lalu.

 

Video Populer

Foto Populer