Sukses


2 Alumni SEA Games 2017 Bela Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, telah menetapkan 23 pemain yang akan tampil di Piala AFF U-18 2017, 4-17 September mendatang. Dari 23 pemain tersebut, Indra Sjafri memasukan dua pemain Timnas Indonesia U-22 yang tampil di SEA Games 2017, yakni Saddil Ramdani dan Asnawi Mangkualam Bahar.

Saddil dan Asnawi dimasukan Indra Sjafri ke dalam tim karena dari segi usia masih bisa tampil di Piala AFF U-18. Kehadiran keduanya juga diharapkan bisa menambah kualitas tim yang berburu gelar juara di Piala AFF U-18 2017.

"Saddil Ramdani dan Asnawi akan kami bawa ke Myanmar. Secara usia keduanya masih masuk, apalagi keduanya punya pengalaman lebih banyak di pentas internasional maupun bersama tim senior di klub masing-masing," ucap Indra, beberapa waktu lalu.

Kehadiran Saddil dan Asnawi membuat Timnas Indonesia U-19 memiliki komposisi pemain yang bagus di lini tengah. Sebelumnya di skuat Garuda Nusantara sudah ada pemain seperti Syahrian Abimanyu, Witan Sulaeman,dan winger Egy Maulana Vikri.

Kehadiran Saddil juga membuat Timnas Indonesia U-19 memiliki dua pemain sayap yang berkualitas untuk mendukung formasi 4-3-3. Di sisi kanan ada Egy Maulana sedangkan Saddil akan menempati posisi sayap kiri.

Timnas Indonesia U-19 menempati Grup B di Piala AFF U-18 2017 bersama Vietnam, Filipina, Brunei Darussalam, dan tuan rumah Myanmar. Egy Maulana dan kawan-kawan akan memulai laga penyisihan grup melawan Myanmar pada 5 September.

2 dari 2 halaman

Skuat Timnas Indonesia U-19

Kiper
Gianluca Rossy, Muchammad Aqil Savik, Muhamad Riyandi

Belakang
Dedi Tri Maulana, Nurhidayat Haris, Rifad Marasabessy, Julyano Nono, Kadek Raditya Maheswara, Firza Andika, Irsan Lestaluhu, Samuel Simanjuntak, Rachmat Irianto

Tengah
Luthfi K. Baharsyah, Muhammad Iqbal, Witan Sulaeman, Resky Witriawan, Syahrian Abimanyu, Asnawi Mangkualam, Feby Eka Putra, Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani

Depan
Rafly Mursalim, Hanis Saghara Putra

 

Video Populer

Foto Populer