Sukses


Persib Tetap Pede Walau Tanpa Essien dan Tony Sucipto

Bola.com, Bandung - Asisten pelatih Persib Bandung, Herrie Setiawan, sudah menyiapkan pengganti Michael Essien dan Tony Sucipto untuk menghadapi Pusamania Borneo FC (PBFC), Sabtu (16/9/2017), di Stadion Segiri, Samarinda, pada pekan ke-24 Liga 1 2017.

Essien dan Tony dipastikan absen menghadapi Borneo karena akumulasi kartu kuning. "Sudah saya siapkan pengganti Essien dan Tony, bahkan saya sudah memiliki gambaran pengganti yang pas untuk mengisi posisi Essien dan Tony nanti," kata pelatih yang akrab disapa Jose.

Namun, Jose enggan menyebutkan siapa pemain yang akan menggantikan Essien dan Tony nanti. Hanya, dalam beberapa hari ini Persib terus mematangkan skema tanpa Essien dan Tony saat dijamu tim asuhan Iwan Setiawan.

"Yang pasti kami sudah siapkan pengganti Essien, ada Raphael Maitimo dan Atep juga bisa digeser ke posisi itu. Jadi banyak skema yang sudah saya siapkan. Pengganti Tony ada Wildansyah dan Jajang Sukmara. Nanti akan dilihat siapa yang paling siap. Yang jelas saya sudah memiliki gambaran," kata Jose lagi.

Sebelumnya, Jose juga akan mempersiapkan pemain muda, Gian Zola Nasrulloh. Namun, pemain bernomor punggung 8 itu batal diproyeksikan karena masih terkendala dengan kesehatannya.

"Zola baru latihan sebentar, hanya pemanasan saja karena dia masih ada gangguan dengan kesehatannya. Jadi dia tidak akan dibawa ke Samarinda, gantinya kemungkinan Baashit," jelas Jose.

Persib Bandung bertolak menuju Samarinda pada Kamis (14/9/2017) pagi dari Bandara Husein Sastra Negara, Bandung, dengan membawa 18 pemain.

Video Populer

Foto Populer