Sukses


Cetak 29 Ribu Tiket, PSS Minta Fans Fokus Antar Tim Promosi

Bola.com, Sleman - Duel Grup A babak 16 Besar antara PSS Sleman melawan Cilegon United di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (20/9/2017) diprediksi akan menraik banyak penonton. Terlebih, kick off duel sesama juara grup di fase penyisihan itu digelar malam hari atau pukul 18.30 WIB.

Ketua panpel PSS, Jaguar Tominangi memprediksi animo suporter yang akan merapat ke Maguwoharjo akan tinggi. Untuk itu, pihaknya mencetak 29 ribu lembar tiket, dengan rincian harga Rp 25 ribu, Rp 40 ribu dan Rp 60 ribu.

''Jumlah tiket itu seperti yang kami cetak di laga-laga sebelumnya. Ini laga perdana di babak 16 Besar plus bermain malam tentu penonton yang datang semakin banyak,'' ujar pria yang akrab disapa Jenggo itu.

Selain dijual langsung di tiket box, sebanyak dua ribu lembar tiket juga dijual secara online. Penerapan dengan menggandeng layanan aplikasi Go-Tix ternyata mendapat respons cukup baik dari para penggemar sepak bola di Sleman.

Menurut Jenggo saat diujicobakan beberapa waktu lalu, panpel sanggup menjual sekitar hampir 600 lembar tiket dari Go-Tix. Hal ini ternyata mendapat respon positif dari penyedia layanan tiket on-line tersebut dalam hal ini Go-Jek.

''Go-Jek pun terkejut karena kami yang dirintis menggunakan Go-Tix untuk tim di Liga 2 ternyata mampu menjual lebih dari 500 lembar tiket. Padahal selama ini tim-tim di Liga 1 yang lebih awal menerapkan tiket serupa, pemesanannya tidak pernah lebih dari 100 lembar per pertandingannya,'' tuturnya.

Panpel berharap para Sleman Fans untuk lebih dewasa lagi selama mendukung PSS di stadion. Tindakan mengintimidasi tim lawan dengan melempar benda-benda ke arah lapangan diharapkan tidak terjadi lagi.

''Kami minta agar para penonton bisa lebih meningkatkan kedewasaannya lagi karena eman-eman kalau PSS kena hukuman karena ulah sepele dari penonton sebab hal ini pasti mengganggu target promosi tim ke Liga 1,'' tandas Jenggo.

Video Populer

Foto Populer