Sukses


Persib Tanpa 3 Pemain Kunci Hadapi Borneo FC

Bola.com, Bandung - Persib Bandung hanya menyiapkan 18 pemain menghadapi Borneo FC dalam laga lanjutan Liga 1 2017 yang akan digelar di Stadion Mulawarman, Bontang, Rabu (8/11/2017).

Asisten Pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan mengaku terpaksa hanya memboyong 18 pemain. Banyaknya pemain yang cedera menjadi alasan Persib berangkat tidak dengan skuat maksimal.

Teranyar, Kim Jeffrey Kurniawan mengalami patah tulang fibula kaki kiri dan Hariono yang mengalami memar di bagian telapak kaki kirinya. Namun, Hariono tak hanya mengalami cedera, melainkan juga terkena hukuman akumulasi kartu kuning, sama seperti Vladimir Vujovic.

"Ya, kita sudah tentukan untuk membawa 18 pemain ke Bontang. Yang tidak dibawa Vladimir Vujovic, Sergio van Dijk, Tantan, Angga Febryanto, Puja Abdilah, Agung Mulyadi, Kim, Hariono, dan Atep," ujar Herrie di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani Bandung, Minggu (5/11/2017).

Ke-18 pemain tersebut dipilih berdasarkan kebutuhan tim dan kesiapan pemainnya. Para pemain yang dibawa diharapkan bisa bermain optimal dengan mengamankan kemenangan di kandang Borneo FC.

"Kami tidak banyak melakukan evaluasi. Kami tadi cuma latihan menjaga kebugaran karena baru saja menjalani pertandingan melawan Persija. Mudah-mudahan Persib bisa maksimal," ucap Herrie.

 

 

 

2 dari 2 halaman

Daftar 18 Pemain Persib yang Dibawa ke Bontang

Daftar 18 Pemain Persib yang Dibawa ke Bontang

Kiper

M Natshir Fadhil Mahbuby, I Made Wirawan.

Belakang

Achmad Jufriyanto, Purwaka Yudi, Wildansyah, Henhen Herdiana, Supardi, Tony Sucipto, Jajang Sukmara.

Tengah

Michael Essien, Dedi Kusnandar, Ahmad Subagja Basith, Febri Hariyadi, Billy Paji Keraf, Gian Zola Nasrulloh, Shohei Matsunaga, Raphael Maitimo.

Depan

Ezechiel Aliadjim N'Douassel

 

Video Populer

Foto Populer