Sukses


Liga 2: Persebaya Siapkan Kejutan buat PSPS

Bola.com, Bandung - Sudah menjadi tradisi pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera, menurunkan komposisi berbeda di setiap pertandingan. Kemungkinan itu pula yang akan dilakukan arsitek tim asal Argentina itu saat menghadapi PSPS Riau, Sabtu (18/11/2017), di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage, Bandung.

Alfredo memang bukan tipikal pelatih yang bergantung pada beberapa pemain saja. Seperti diketahui, ia tak mau membedakan pemainnya. Alfredo juga tak pernah mau menyebut pemain inti dan lapis kedua. Sebab di matanya, semua pemain sama.

Dalam latihan yang digelar pada Kamis (16/11/2017), Alfredo mengisyaratkan adanya perubahan di beberapa sektor.

"Bisa jadi akan ada perubahan komposisi pemain. Rotasi jalan terus sesuai dengan evaluasi yang kami lakukan usai pertandingan lawan PSIS. Yang jelas, saya hanya turunkan pemain yang sedang dalam kondisi terbaik," tutur Alfredo.

Ia tak mau ambil risiko dengan menurunkan pemain yang sama, sementara ada beberapa pemain yang tak tampil efektif di laga sebelumnya. Selain itu, rotasi dibutuhkan agar kekuatan Persebaya tidak mudah dibaca lawan.

"Setiap tim yang bertemu Persebaya selalu memiliki motivasi berlipat. Selain itu, mereka akan bekerja keras untuk mencari titik lemah kami. Ini yang harus kami antisipasi supaya lawan tidak bisa melihat kekuatan kami secara utuh," imbuh Chairul Basalamah, manajer Persebaya.

Kendati mereka telah menyatakan akan menurunkan komposisi berbeda dengan laga kontra PSIS, mereka tak mau buka kartu terkait siapa saja pemain starter di laga perdana lalu yang akan dicadangkan.

Mereka memilih merahasiakan nama-nama pemain yang terkena rotasi dan siapa saja penggantinya, dengan harapan akan menjadi kejutan bagi PSPS Riau di laga kedua babak 8 besar Grup Y nanti.

"Kami ingin di setiap laga, prediksi tim lawan terkait pemain dan taktik yang kami pakai bakal mengejutkan lawan sehingga kami bisa membuat mereka panik," lanjut Basalamah.

Ia meyakini kekuatan Persebaya tidak akan tereduksi meski komposisinya berbeda karena Persebaya dinilai mempunyai pemain dengan kualitas setara di semua posisi. Basalamah optimistis, timnya akan tetap tampil trengginas di partai kedua fase ini.

Video Populer

Foto Populer