Sukses


Madura United Pilih Pemain Lewat Uji Coba

Bola.com, Bangkalan - Madura United mengagendakan akan menggelar tiga laga uji coba di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan. Rencananya, uji coba tersebut akan terselenggara pada 26, 28, dan 30 Desember 2017. Mereka akan menjamu Mitra Bangkalan, Malang United, dan Sidoarjo Selection.

Menurut asisten pelatih Madura United, Danilo Fernando, uji coba tersebut menjadi tempat unjuk gigi bagi pemain. Maklum, mereka belum menggelar satu pun pertandingan sejak latihan perdana mulai Minggu (17/12/2017).

"Selain itu kami juga akan lihat beberapa pemain yang statusnya masih seleksi. Setidaknya ada tujuh atau pemain lokal, terus ada juga Kevin (Scheunemann) sama Marcel (Sacramento) yang juga seleksi," kata Danilo kepada Bola.com, Sabtu (23/12/2017).

Namun, Danilo belum bisa memastikan berapa pemain yang akan dipilih dari jumlah tersebut. Sebab, dia harus menunggu kedatangan pelatih kepala Gomes de Oliveira yang sedang berada di negara asalnya, Brasil. Kemungkinan Gomes akan ke Indonesia pada awal Januari 2018.

Itulah mengapa akan ada diskusi yang perlu dilakukan jajaran pelatih. Selain Danilo, terdapat pula Winedy Purwito (asisten pelatih), Joaquim Filho (pelatih fisik), dan Hendro Kartiko (pelatih kiper).

"Pada tiga uji coba itu nanti kami akan turunkan semua pemain. Yang sudah tanda tangan kontrak juga perlu dipantau. Tapi, kalau yang seleksi itu perlu diskusi dengan jajaran pelatih. Setelah coach Gomes datang, kami baru bisa mengambil keputusan bersama," imbuh eks pemain Persebaya itu.

Sejauh ini Madura United telah memiliki 22 pemain yang resmi menandatangani kontrak. Manajemen klub menargetkan ada 30 pemain yang tergabung dalam Laskar Sape Kerrap.

Beberapa pemain baru kemungkinan segera datang dalam waktu dekat, terutama pemain asing. Sebab, saat ini hanya Fabiano Beltrame saja yang sudah mengisi slot pemain impor. Belum lagi, sejumlah nama lokal yang juga sempat dirumorkan, akan merapat ke Madura United.

 

Video Populer

Foto Populer