Sukses


Mantan Pemain Manchester United Komentari Masa Depan Wayne Rooney

Bola.com, Manchester - Mantan winger Manchester United, Quinton Fortune, mengomentari situasi Wayne Rooney di Old Trafford. Fortune menilai masa depan kapten Setan Merah itu tergantung dengan peluang bermain yang diberikan manajer Jose Mourinho.

Rooney masih terikat kontrak dengan Manchester United hingga Juni 2019. Namun, sejak Januari 2017, bomber Inggris itu diburu sejumlah klub Liga China yang siap memberi gaji selangit.

"Anda bukan pemain yang sama ketika semakin tua. Namun, dengan pengalaman dan prestasinya, Wayne (Rooney) masih bisa memberikan banyak hal untuk Manchester United," ujar Fortune.

"Masa depan (di Manchester United) dia tidak tampak baik. Saya tidak tahu situasi yang sebenarnya, tetapi saya harap dia bertahan," katanya.

Selain karena cedera, Rooney memang jarang mendapat kesempatan tampil reguler. Pemain berusia 31 tahun itu hanya 10 kali menjadi starter bersama Manchester United dalam ajang Premier League 2016-2017.

"Saya tidak berpikir dia ingin terus duduk di kursi cadangan. Itu bukan hal yang biasa baginya, dia ingin bermain. Wayne ingin selalu tampil dan akan kecewa jika tidak bermain," tuturnya.

"Wayne adalah pemain yang ingin membantu dan melakukan sesuatu untuk tim. Jika bertahan, dia ingin bermain. Jika tidak bermain, saya tahu bahwa itu akan membuatnya kecewa," serunya.

Rooney berkostum Manchester United sejak direkrut dari Everton pada musim panas 2004. Bersama Setan Merah, dia pernah memenangi sejumlah trofi, di antaranya (5) Premier League, (1) Piala FA, (1) Liga Champions dan (1) Piala Dunia Antarklub.

Sumber: Omnisport

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer