Sukses


Zlatan Ibrahimovic di Ambang Pintu Keluar Manchester United

Bola.com, Manchester - Zlatan Ibrahimovic dikabarkan Sky Sports akan segera angkat kaki dari Manchester United. Sebab, MU tidak akan memperpanjang kontrak Ibra yang berakhir pada 30 Juni 2017.

Manajemen Manchester United sebenarnya memiliki pilihan untuk menambah durasi kerja Ibrahimovic hingga akhir musim 2017-2018. Namun, cedera lutut yang cukup parah membuat The Red Devils mengurungkan niat tersebut.

Mantan kapten timnas Swedia ini mengalami cedera ligamen ketika MU menang 2-1 atas Anderlecht pada leg kedua perempat final Liga Europa, 20 April 2017. Meski telah menjalani operasi, Ibrahimovic masih harus beristirahat hingga awal tahun depan untuk memulihkan kondisinya.

Manchester United pun mulai mencari sosok yang ideal untuk menggantikan peran Zlatan Ibrahimovic di lini depan. Pilihan akhirnya jatuh kepada bomber Atletico Madrid, Antoine Griezmann.

Akan tetapi, rencana MU memboyong Griezmann ke Old Trafford pada musim panas tahun ini urung terlaksana. Pasalnya, penggawa timnas Prancis itu memilih untuk tetap bertahan bersama Atletico yang tengah dijatuhi sanksi larangan transfer oleh FIFA.

Gagal mendapatkan Antoine Griezmann, Manchester United ingin meminang Alvaro Morata dari Real Madrid. Dana 62 juta euro (Rp 924 miliar) telah disiapkan Setan Merah demi bisa menebus Morata dari Madrid.

Alvaro Morata dianggap sebagai pemain yang tepat untuk mengambil alih tugas Zlatan Ibrahimovic sebagai juru gedor Manchester United, pada musim depan. Sebab, Morata sukses mencetak 20 gol dan enam assist dari 43 penampilan bersama Real Madrid musim ini.

Sumber: Sky Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer