Sukses


Cocokkah Romelu Lukaku Gantikan Diego Costa di Chelsea?

Bola.com, London - Diego Costa di ambang pintu keluar Chelsea. Romelu Lukaku menjadi pemain yang paling santer dikabarkan media-media Inggris bakal menjadi pengganti Diego Costa.

Lukaku mengaku sudah berbicara dengan pihak Everton soal keinginannya pindah ke klub yang lebih besar. Dibandingkan Manchester United, Chelsea adalah klub yang paling berpotensi menjadi pelabuhan baru Lukaku.

Akan tetapi, apakah Lukaku tidak trauma dengan pengalaman buruknya saat berseragam Chelsea? Atau, benarkah Lukaku menjadi sosok yang cocok menggantikan Diego Costa?

Lukaku menjalani kenangan pahit saat memutuskan pindah dari Anderlecht menuju Chelsea pada 2011-2012. Dia bermain 12 pertandingan tanpa sekalipun mencetak gol.

Chelsea merasa tidak puas dengan performa pemain asal Belgia itu. Pada musim berikutnya, The Blues meminjamkan Lukaku ke West Bromwich Albion (WBA). Bersama WBA, Lukaku mendadak tampil tajam dengan mencetak 17 gol dalam 38 pertandingan.

Chelsea terpincut dengan penampilan apik Lukaku bersama WBA. Pada musim 2013-2014, Chelsea memberikan kesempatan bermain kepada Lukaku selama periode Agustus 2013. Namun, Lukaku kembali tidak menunjukkan ketajaman dalam tiga pertandingan.

Lukaku kembali dipinjamkan ke Everton pada tahun tersebut. Semusim di Everton, Lukaku mencatat 16 gol dari 33 pertandingan dan membuat pihak klub asal Liverpool itu memutuskan memermanenkannya.

Pengalaman tidak mengenakan Lukaku bersama Chelsea pun berakhir. Tidak ada tanda-tanda sakit hati dari Lukaku jika menilik catatan golnya bersama Everton dalam tiga musim terakhir yang mampu menorehkan 61 gol dalam 133 pertandingan.

2 dari 2 halaman

Beda karakteristik

Membandingkan Lukaku dengan Diego Costa seperti langit dan bumi. Kedua pemain tersebut memiliki karakteristik bermain yang berbeda.

Seperti dilansir Sky Sports, Lukaku merupakan striker "termalas" dari 48 striker yang tampil lebih dari 1.000 menit di Premier League. Hal itu menilik dari rataan daya jelajah Lukaku yang hanya mencapai 8,84 kilometer per laga.

Diego Costa masih lebih baik ketimbang Lukaku. Diego Costa rata-rata menjelajah 9,75 kilometer setiap pertandingan.

Dari statistik lain, yakni sprint, Lukaku menempati posisi ke-42 dari 48 striker. Dia mampu melakukan 44,67 sprint per pertandingan.

Jumlah tersebut lebih sedikit ketimbang Diego Costa yang rata-rata melakukan 62,73 sprint setiap pertandingan. Diego Costa pun menjadi striker terbaik ke-14 dalam hal itu.

Lukaku juga tercatat tidak pernah sekalipun melakukan interception sepanjang musim 2016-2017. Interception memang bukan tugas utama seorang striker. Namun, Chelsea jelas butuh pemain yang bisa melakukan itu karena sesuai dengan gaya permainan tim.

Terpenting, Lukaku harus membuktikan diri mampu tampil tajam saat berhadapan dengan klub-klub besar Premier League. Itu menjadi tantangan utama Lukaku yang secara statistik hanya mampu mencetak satu gol tiap 622 menit ke gawang enam tim teratas Premier League.

Sumber: Sky Sports

Video Populer

Foto Populer