Sukses


Pep Guardiola di Mata Mantan Gelandang Barcelona

Bola.com, Manchester - Eks gelandang Barcelona, Ronald de Boer, menilai Pep Guardiola adalah sosok manajer yang memiliki kualitas. De Boer pun yakin mantan rekannya itu bisa membuat Manchester City meraih berbagai prestasi.

Guardiola menerima tawaran menangani Manchester City pada musim 2016-2017. Namun, juru taktik asal Spanyol itu dianggap gagal pada periode pertamanya melatih Sergio Aguero dan kawan-kawan.

Manchester City tak mampu meraih satupun gelar dan hanya mengakhiri musim di peringkat ketiga klasemen Premier League. Publik pun menjadikan Guardiola sebagai kambing hitam atas serangkaian hasil negatif yang diterima The Citizens.

Padahal, manajer 46 tahun tersebut berhasil meraih sukses ketika menangani Barcelona dan Bayern Munchen. Berbagai gelar mampu dipersembahkan sang pelatih, antara lain dua trofi Liga Champions, tiga gelar La Liga, hingga tiga titel Bundesliga.

"Pep Guardiola akan membuat Manchester City berkembang musim depan. Hal itu tidak diragukan lagi. Saya mengatakan ini karena dia adalah manajer terbaik. Pep Guardiola dapat mengubah jalannya permainan, dan membuat gaya permainan bagi timnya," kata De Boer.

"Orang-orang kagum dengan tim-tim yang pernah dilatih Pep Guardiola. Menurut saya, dia bisa mengantarkan Manchester United berada di level yang sama dengan Barcelona. Dia akan melakukan segala hal agar bisa memenangi pertandingan," tutur De Boer.

Pep Guardiola tengah membenahi kekuatan skuatnya dengan menggaet sejumlah pemain bintang pada bursa transfer musim panas tahun ini. Bernardo Silva dan Ederson merupakan sosok yang telah resmi didatangkan manajemen Manchester City. 

Sumber: Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer