Sukses


Manchester United Belum Berhenti Belanja Pemain Baru

Manchester - Manchester United dikabarkan belum berhenti merekrut pemain baru pada bursa transfer musim panas 2017. Sejauh ini, Manchester United telah menghabiskan dana lebih dari 100 juta pounds (Rp 1,7 triliun) untuk memboyong pemain baru ke Old Trafford. 

Manchester United telah memboyong bek tengah Victor Lindelof (Benfica), gelandang bertahan Nemanja Matic (Chelsea) dan striker Romelu Lukaku (Everton). Walau sudah memiliki tiga pemain baru, manajer Manchester United, Jose Mourinho menyatakan belum selesai belanja. 

"Skuat sudah bagus dan seperti yang saya katakan beberapa bulan lalu, saya mengharapkan empat pemain untuk memperbaiki skuat," ujar Mourinho.

Menurut pemberitaan media-media Inggris, Manchester United sedang mengincar gelandang Inter Milan, Ivan Perisic. Menurut Jose Mourinho, sejauh ini, Manchester United bekerja cukup baik pada bursa transfer musim panas 2017.

"Klub telah melakukan pekerjaan fantastis dengan mendapatkan tiga pemain, yang sangat sulit di pasar yang gila saat ini. Saya berterima kasih kepada klub. Saya akan lebih senang lagi jika mereka memberikan saya empat dari empat tapi mereka melakukan usaha keras," ujar Mourinho.

 

Video Populer

Foto Populer