Sukses


Wenger Semringah 2 Pemain Andalannya Tak Ikuti Jejak Coutinho

Bola.com, London - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mengaku senang karena Alexis Sanchez dan Alex Oxlade-Chamberlain tidak mengikuti jejak Philippe Coutinho yang ingin hengkang pada bursa transfer musim panas 2017.

Barcelona diberitakan tengah memburu tanda tangan Philippe Coutinho saat ini. Sang pemain pun menyambut baik minat itu dan kabarnya telah mengajukan permohonan untuk segera dijual oleh Liverpool.

Media-media Inggris menilai situasi serupa juga tengah dialami Arsenal. Masa depan Alexis Sanchez dan Alex Oxlade-Chamberlain menjadi perdebatan karena kontrak mereka tidak kunjung diperpanjang manajemen The Gunners.

Akan tetapi, Alexis Sanchez dan Alex Oxlade-Chamberlain dikabarkan tidak mendesak manajemen Arsenal untuk melego mereka ke tim lain. Arsene Wenger lantas bersyukur karena anak asuhnya telah bersikap loyal terhadap klub.

"Saya sangat senang karena para pemain saya tidak ada yang meminta untuk dijual. Saya percaya sangat penting bagi Anda untuk memiliki suasana hati yang tenang, dan juga kejelasan mengenai komitmen," kata Wenger.

"Itulah sebabnya kami berbicara mengenai jendela transfer. Langkah itu penting diterapkan agar para pemain tidak setengah hati bermain di Arsenal. Saya ingin mereka berkomitmen penuh di klub ini," tutur Wenger.

Khusus bagi Oxlade-Chamberlain, Wenger optimistis kalau pemain tersebut akan menandatangani kontrak anyar bersama Arsenal. The Professor yakin kalau Chambo akan menjadi pemain penting bagi The Gunners.

"Chambo adalah satu di antara pemain terbaik kami. Dia menunjukkan performa yang terus meningkat pada beberapa musim terakhir. Saya ingin dia bertahan di Arsenal dalam waktu yang lama. Saya yakin dua tahun mendatang dia akan menjadi pemain Inggris yang paling diincar," ujar Wenger.

Arsene Wenger tengah mempersiapkan Arsenal untuk melakoni pertandingan pekan kedua Premier League kontra Stoke City, di Stadion Bet365, Sabtu (16/8/2017).

Sumber: FourFourTwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer