Sukses


Dele Alli Wajib Pindah ke Real Madrid atau Barcelona

London - Gelandang Tottenham Hotspur Dele Alli menjadi salah satu pemain muda yang melonjak kariernya di Liga Inggris. Tak aneh jika Alli diincar banyak klub besar seperti Real Madrid atau Barcelona.

Sebagai seorang gelandang, pemain nasional Inggris itu tergolong tajam. Musim ini, Dele Alli sudah membukukan sembilan gol di berbagai ajang yang diikuti Tottenham.

Musim lalu bahkan Alli bisa menghasilkan 22 gol dari 50 pertandingan, 18 diantaranya dibuat di Liga Inggris. Dia juga sudah mengoleksi dua gol bersama timnas Inggris.

Meski bersinar di Tottenham, Alli disarankan Jermaine Jenas tak cepat berpuas diri dan mencoba tantangan baru di luar negeri. Eks pemain Tottenham itu menilai, Dele Alli wajib mempertimbangkan pindah ke Barcelona atau Real Madrid dalam waktu dekat.

"Haruskah dia tinggal di Tottenham? Saya tidak tahu. Apa yang diraihnya di Spurs luar biasa dan dia akan berperan disana, itu pasti," ujar Jenas seperti diberitakan Tribal Football.

 

 

2 dari 3 halaman

Tantangan Baru

Dele Alli (AFP/IKIMAGES/Ian Kington)

Jenas melihat Alli harus mencoba tantangan main di klub sebesar Real Madrid atau Barcelona dan tak perlu ragu meninggalkan Inggris agar dikenang sebagai salah satu pesepakbola hebat.

"Tapi Anda tidak bisa mengabaikannya jika Real Madrid datang atau Barcelona datang. Dan mereka adalah dua klub utama karena saya tidak melihat dia pindah ke klub Inggris lain."

3 dari 3 halaman

Akan Menyesal

Pemain Tottenham Hotspur, Dele Alli  (AP/Rui Vieira)

"Mungkin Manchester City, jika mereka mulai mendominasi sepak bola Eropa, mungkin akan mulai menarik baginya. Tapi untuk membuat peninggalan, jika Real atau Barcelona datang menelepon, Anda harus pergi dan memiliki pengalaman itu - jika tidak, Anda akan menyesalinya seumur hidup."

Sumber: Liputan6.com

Video Populer

Foto Populer