Sukses


Repsol Honda Rayakan Ulang Tahun ke-22 di MotoGP

Bola.com, Saitama - Tim Repsol Honda merayakan ulang tahunnya yang ke-22 pada ajang MotoGP, Jumat (10/2/2017). Selama berada di kelas tertinggi, Repsol Honda tercatat telah meraih 151 kali kemenangan dan 12 gelar juara dunia.

Petualangan Repsol Honda di kelas MotoGP dimulai ketika kapasitas mesin di kelas tertinggi masih bernama 500cc pada tahun 1995. Saat itu Repsol Honda diperkuat dua legenda balap, yakni Mick Doohan dan Alex Criville.

Tim yang bermarkas di Belgia ini juga merupakan tim pertama Valentino Rossi saat melakukan debut di kelas tertinggi. The Doctor mampu menyabet tiga gelar juara dunia pada 2001, 2002, dan 2003 bersama Repsol Honda.

Dalam 22 tahun perjalannnya di MotoGP, Repsol Honda juga tercatat pernah diperkuat pebalap-pebalap ternama seperti Sete Gibernau, Nicky Hayden, Alex Barros, Max Biaggi, Andrea Dovizioso, Casey Stoner, Dani Pedrosa, dan Marc Márquez.

Total 365 balapan, 151 kemenangan, 392 podium, 159 pole position, 170 balapan tercepat, dan 12 gelar juara dunia sudah dikoleksi Repsol Honda selama 22 tahun berada di MotoGP. Dalam perjalanannya, Repsol Honda telah tiga kali berganti motor yakni NSR500, RC211V, RC212V, dan RC213V.

Belum lama ini pihak Repsol dan Honda juga telah memperpanjang masa kerja sama mereka hingga 2018. Padahal kontrak lama Repsol dan Honda baru berakhir pada akhir 2017.

Pada MotoGP 2017, Repsol Honda tetap mengandalkan duet Marquez dan Dani Pedrosa. Kedua rider asal Spanyol itu masih diyakini Repsol Honda bisa membawa tim berprestasi.

 

 

Video Populer

Foto Populer