Sukses


Keluarga Terganggu Kemunculan Akun - akun Palsu Nicky Hayden

Bola.com, Kentucky - Keluarga mantan pebalap MotoGP, Nicky Hayden, terganggu dengan bermunculannya akun-akun palsu di dunia maya yang mengatasnamakan sang pebalap demi menarik keuntungan pribadi. Demi memerangi akun-akun palsu tersebut, pihak keluarga menulis catatan singkat di dinding Facebook Nicky Hayden.

"Terima kasih untuk semua orang atas dukungan pada masa sulit ini. Cukup menyedihkan ada beberapa akun donasi palsu, akun pengumpulan dana, dan orang-orang yang menjual kaus dan barang-barang lain yang ilegal atas nama Nicky Hayden," tulis keluarga.

"Satu-satunya merchandise resmi Nicky Hayden adalah di www.haydenbrosgeneralstore.com, www.gpracingapparels.com and Gabi Toy Limited Edition Teddy bear."

"Nanti bakal ada memorial fund resmi atas nama Nicky dalam beberapa hari ke depan," imbuh pernyataan tersebut.

Nicky Hayden meninggal di rumah sakit di Ramini, Italia, Senin (22/5/2017), lima hari setelah mengalami hebat ketika sedang bersepeda di jalan raya. Dia ditabrak mobil sehingga mengalami luka parah dan setelah itu koma.

Nicky Hayden bakal dimakamkan di kota Owensboro, Kentucky, Amerika Serika, Senin (29/5/2017) pukul 12.00 waktu setempat. Pihak keluarga berencana menyiarkan proses pemakaman juara dunia MotoGP 2006 tersebut secara langsung melalui akun Facebook Hayden.

Pihak keluarga juga berencana melakukan penggalangan dana. Uang yang terkumpul bakal disumbangkan ke anak-anak lokal di kota Kentucky, tempat kelahiran Nicky Hayden.

Video Populer

Foto Populer