Sukses


FP1 MotoGP Catalunya: Marquez Jadi yang Tercepat, Rossi Terpuruk

Bola.com, Catalunya - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Catalunya, Jumat (9/6/2017). Sementara dua pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, mencatatkan performa kurang memuaskan di Sirkuit Catalunya.

Marquez menjadi yang tercepat setelah mencatatkan waktu lap terbaik, 1 menit 45,875 detik. Posisi kedua ditempati pebalap LCR Honda, Cal Crutchlow, yang terpaut 0,32 detik dari Marquez. Sedangkan posisi ketiga dihuni pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, dengan selisih 0,630 detik dengan Marquez.

Sementara Vinales hanya mampu menempati posisi keenam dengan catatan waktu 1 menit 46,824 detik. Torehan lebih buruk dibuat The Doctor yang berada di urutan 17, terpaut 2,988 detik dari Marquez.

Pada awal sesi latihan bebas pertama hanya tujuh pebalap yang turun di lintasan yakni Jorge Lorenzo, Jonas Folger, Valentino Rossi, Sylvain Guintoli, Alvaro Bautista, dan Aleix Espargaro. Lorenzo dan Folger sempat menjadi rider tercepat pada 20 menit awal sesi latihan bebas pertama.

Kejadian unik terjadi pada sesi latihan bebas pertama ketika pebalap Marc VDS Honda, Jack Miller, mencatatkan waktu tercepat. Namun, hasil tersebut tak dihitung karena Miller melewati tikungan lama yang sudah tidak dipakai pada MotoGP Catalunya 2017.

Miller melakukan kesalahan tersebut hingga dua kali sebelum akhirnya Marquez memberi tahu jalur yang benar kepada rider asal Inggris itu. Marc Marquez dan pebalap MotoGP lainnya bakal kembali melakukan sesi latihan bebas kedua di Sirkuit Catalunya pada Jumat (9/6/2017) pukul 19.00 WIB.

Hasil Lengkap Sesi Latihan Bebas Pertama MotoGP Catalunya:

1. Marc Marquez  Repsol Honda Team 1 menit 45,875 detik

2. Cal Crutchlow  LCR Honda +0,326 detik 

3. Andrea Dovizioso Ducati Team +0,630 detik

4. Dani Pedrosa Repsol Honda Team +0,746 detik

5. Jonas Folger Monster Yamaha Tech 3 +0,847 detik

6. Maverick Viñales  Movistar Yamaha MotoGP +0,949 detik

7. Sam Lowes Factory Aprilia Gresini +1,179 detik

8. Alvaro Bautista Pull&Bear Aspar Team +1,227 detik

9. Scott Redding Octo Pramac Racing +1,252 detik

10. Danilo Petrucci Octo Pramac Racing +1,377 detik

11. Johann Zarco Monster Yamaha Tech 3 +1,585 detik

12. Jack Miller Estrella Galicia 0,0 Marc VDS +2.117 detik

13. Jorge Lorenzo Ducati Team +2.236 detik

14. Andrea Iannone Team Suzuki Ecstar +2,239 detik

15. Pol Espargaro Red Bull KTM Factory Racing +2,353 detik

16. Karel Abraham Pull&Bear Aspar Team +2,750 detik

17. Valentino Rossi Movistar Yamaha MotoGP +2,988 detik

18. Sylvain Guintoli Team Suzuki Ecstar +3,906 detik

19. Bradley Smith Red Bull KTM Factory Racing +3,956 detik

 

Video Populer

Foto Populer