Sukses


Mantan Pebalap F1 Komentari Kans Rossi Jajal Ajang DTM

Bola.com, Jakarta - Mantan pebalap F1, Jarno Trulli, menyatakan kecil kemungkinan Valentino Rossi menerima tawaran menjajal ajang balap mobil DTM. Namun, Trulli menegaskan peluang DTM menggaet Rossi belum sepenuhnya tertutup.  

"Rasanya sangat sulit terealisasi (Rossi pindah ke DTM). Valentino adalah pebalap yang sangat menarik perhatian media, yang tentu bakal berpengaruh besar untuk DTM. Namun, satu hal yang harus diperhatikan, yang satu (MotoGP) adalah balapan roda dua dan satunya lagi balapan roda empat," kata Trulli, seperti dilansir Tuttomoriweb, Kamis (13/7/2017). 

Rossi belum lama ini mengatakan bakal memberikan keputusan mengenai masa depannya di MotoGP pada awal tahun depan. Pernyataan itu langsung direspons mantan pembalap Ferrari, Gerhard Berger, yang kini menjadi salah satu petinggi ITR, yang merupakan promotor ajang balap mobil DTM.

Berger membuka pintu lebar-lebar jika Rossi bergabung di ajang DTM. Menurutnya, akan sangat menyenangkan buat penggemar balap turing terbesar di Jerman itu jika bisa melihat Rossi bertarung di ajang DTM.

Belum ada tanggapan apapun dari The Doctor terkait tawaran tersebut. Namun, Trulli mengatakan Rossi bisa saja membuat kejutan dan menjajal hal baru. 

"Tentu saja selalu ada (peluang) hasrat Rossi untuk menerima tawaran tersebut," tegas Jarno Trulli. 

Valentino Rossi masih terikat kontrak di tim Movistar Yamaha hingga akhir MotoGP 2018. Rossi maupun Yamaha belum mengumumkan apa yang akan terjadi setelah kontrak tersebut berakhir.

Yang jelas, Valentino Rossi masih penasaran mengejar titel juara dunia ke-10. Jika hingga akhir 2018 impian tersebut belum terwujud, bukan tak mungkin The Doctor bakal memperpanjang kariernya di ajang MotoGP. 

 

Video Populer

Foto Populer