Sukses


Reaksi Van der Mark setelah Ditunjuk Gantikan Rossi

Bola.com, Misano - Michael van der Mark menyatakan debut balapannya di ajang MotoGP datang dalam kondisi yang kurang ideal. Namun, dia mengaku tak mungkin menolak kesempatan menggantikan posisi Valentino Rossi pada MotoGP Aragon, 24 September. 

Van der Mark tercatat pebalap Yamaha yang menjadi rekan setim Alex Lowes pada ajang World Superbike (WSBK) 2017. Dia bakal menjadi pebalap pertama asal Brelanda yang melaju di lintasan MotoGP sejak Jurgen van Goorberg pada 2005. 

"Ketika saya melihat apa yang terjadi pada Valentino, saya tahu pada beberapa balapan ke depan dia butuh pengganti. Manajer saya berbicara dengan Lin Jarvis untuk melihat bagaimana situasinya. Tak lama kemudian mereka mengatakan butuh pengganti (Rossi) untuk Aragon. Mereka punya dua opsi, tapi akhirnya memilih saya," ujar Van der Mark, seperti dilasir Crash, Senin (11/9/2017).  

"Tak ada seorang pun yang benar-benar bisa menggantikan Valentino dan itu bukan hal yang Anda harapkan terjadi. Dia salah satu pebalap terbaik di dunia dan sangat menyesal tak ada di grid. Tapi, sungguh luar biasa saya mendapat kesempatan mengendarai motornya dan membalap menggantikan dia." 

Setelah menjalani operasi pada 1 September, Valentino Rossi diperkirakan harus menepi selama 30-40 hari sebelum siap kembali ke lintasan. The Doctor telah melewatkan balapan MotoGP San Marino dan Yamaha tak menunjuk pebalap pengganti. 

Namun, sesuai regulasi Yamaha wajib menurunkan dua pebalap pada MotoGP Aragon. Setelah menimbang berbagai hal, pabrikan asal Jepang tersebut memilih Van der Mark. 

"Sulit mengatakan bagaimana rasanya, karena tentu saja dia (Rossi) perlu berada di grid MotoGP. Namun, di sisi lain sangat mengesankan saya memperoleh kesempatan ini," kata Van der Mark.  

Rekan setim Van der Mark, Alex Lowes, pernah menggantikan posisi Bradley Smith yang cedera pada musim lalu. Dia juga disebut-sebut sebagai kandidat pengganti Rossi. Namun, Yamaha memilih Van der Mark untuk memberinya kesempatan merasakan atmosfer MotoGP. 

Van der Mark mengaku tak punya bayangan apa yang akan terjadi. Dia berharap mendapat saran dari Lowes dan Maverick Vinales menjelang balapan MotoGP Aragon. 

"Ini motor yang sangat berbeda (dengan superbike). Tapi saya sangat senang bakal mengendarai salah satu motor MotoGP terbaik di dunia. Saya tak tahu apa yang akan terjadi, seluruh bagian motor berbeda," kata Michael van der Mark

Video Populer

Foto Populer