Sukses


Buat Kejutan, Kevin / Marcus Singkirkan Unggulan Kedua

Bola.com, Singapura - Kejutan besar dibuat ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, pada hari pertama pertandingan cabang olah raga bulu tangkis nomor perorangan SEA Games 2015 Singapura. Tidak diunggulkan, Kevin/Marcus sukses menyingkirkan unggulan kedua asal Malaysia, Goh Wei Shem/Tan Wee Kiong, dalam pertarungan rubber game, 12-21, 21-10, dan 21-17, Sabtu (13/6).

Selain mengantar keduanya tiba ke perempat final, kemenangan atas Goh/Tan ini juga menjadi revans manis. Sebelumnya, di Swiss Terbuka Grand Prix Gold (GPG) 2015, Kevin/Marcus kalah 19-21, 19-21.

“Di awal permainan kami sempat panik, karena lawan punya pukulan kencang. Tenaga mereka kuat. Namun, kami siasati dengan bermain lebih taktis. Kami ungguli permainan depan. Kali ini kami tampil lebih siap,” tutur Marcus, dilansir BadmintonIndonesia.org.

“Bedanya dengan pertemuan sebelumnya, kali ini kami tampil lebih tenang dan sabar. Kalau sebelumnya masih buru-buru. Kami juga bisa mengantisipasi smes kencang Goh. Memang, di pertemuan kali ini, target kami mau balas kekalahan dari mereka,” timpal Kevin.

Di perempat final, Kevin/Marcus akan kembali menghadapi lawan kuat. Di fase ini, keduanya ditantang ganda putra Thailand, Bodin Issara/Nipitphon Puangpuapech.

Sementara rekan senegara mereka, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, dijadwalkan bertanding melawan ganda Filipina, Peter Gabriel Magnaye/Paul Jefferson Vivas. Angga/Ricky menyusul langkah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon usai mencatat kemenangan atas wakil Malaysia, Mak Hee Cun/Teo Kok Siang, dengan skor identik, 21-17, 21-17.

Baca juga:

Jonatan Christie Tiba ke Perempat Final

Dua Emas dan Dua Perak dari Panahan

Taufik Hidayat Sebut Kemenangan Pemain Muda Sebagai Investasi

Video Populer

Foto Populer