Sukses


Eks Petinju dan Aktor Hollywood Jadi Pengusung Peti Muhammad Ali

Bola.com, Louisville - Legenda tinju dunia Muhammad Ali meninggal akibat sakit dalam usia 74 tahun di Arizona, AS, Jumat (4/6), waktu setempat. Ia akan dimakamkan, Jumat (10/6), di pemakaman Cave Hill. Kompleks pemakaman itu terletak dekat dengan Louisville, Kentucky, tempat jenazah Ali kini disemayamkan. 

Rencananya, peti mati Ali diusung delapan orang. Enam orang di antaranya adalah keluarga dan teman dekat keluarga Ali. Dua pengusung lagi adalah sosok terkenal dari dunia tinju dan selebritas Hollywood.

Lennox Lewis adalah salah satu orang yang dipilih untuk jadi pengusung di luar keluarga dan teman dekat. Lennox merupakan mantan juara dunia tinju kelas berat WBA, IBF, dan IBO.

Lennox Lewis dan Muhammad Ali, berbincang saat bertemu dalam sebuah kesempatan pada tahun 2001. (AFP/Hugo Philpott)

Lennox yang kini berusia 50 tahun berkarier pada dunia tinju profesional pada 1989-2004. Sepanjang kariernya, Lennox membukukan rekor 44 kali naik ring, menang 41 kali (32 KO), kalah dua kali, dan seri satu kali.

"Ia seperti keluarga dan ayah buat saya. Ali akan selalu dirindukan dan diingat. Kata-kata tak bisa menjelaskan kehilangan kami. Tinju kehilangan atlet terbesar dalam sejarah," kata eks petinju asal Inggris itu.

Sosok lain yang akan jadi pengusung peti Ali adalah Will Smith. Aktor papan atas Hollywood ini menjadi pemeran Muhammad Ali dalam film berjudul "Ali" yang dirilis pada 2001. Nama Smith sempat masuk dalam nomine peraih penghargaan Oscar dan Golden Globe atas perannya sebagai Ali di film tersebut.

Will Smith Sebagai Muhammad Ali (Independent)

Enam orang lain yang mengusung peti Muhammad Ali selain Lennox Lewis dan Will Smith adalah John Grady (sepupu), Ibn Ali (keponakan), Komawi Ali (saudara ipar), Jerry Ellis (saudara Jimmy Ellis, eks sparring partner Ali dan bekas juara dunia tinju), Jan Wadell (sepupu) dan John Ramsey (teman).

Video Populer

Foto Populer