Sukses


PON 2016, Tinju, dan Berkah untuk Pelabuhan Ratu

Bola.com, Jakarta Pertandingan cabang olahraga tinju PON Jabar 2016 di Pelabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi, menjadi berkah tersendiri bagi wilayah tersebut.  Perputaran uang di Palabuhan Ratu ditaksir mencapai Rp 7 miliar per hari selama menjadi tuan rumah untuk pertandingan tinju. 

Jumlah tersebut datang dari usaha perhotelan, pariwisata, kuliner, dan transportasi. Bupati Kabupaten Sukabumi, Marwan Hamami, menuturkan momen multievent empat tahunan ini sangat berdampak positif pada perekonomian masyarakat. Pendapatan terbesar dari sektor perhotelan yang mencapai lebih dari Rp 3 miliar.

“Belum lagi dari restoran dan penjualan produk UMKM yang dipajang di stand Gurilaps PON and City Exhibitions,” kata Marwan di Kompleks GOR Palabuhanratu, Minggu (18/9/2016), seperti dilansir situs resmi PON. 

Ia berharap warga lokal bisa memanfaatkan dengan baik setiap peluang usaha dan tetap mengutamakan kenyamanan wisatawan.

“Pertandingan PON jadi sarana penunjang untuk peningkatan ekonomi warga. Mudah-mudahan dampak positif ini juga menular ke arena pertandingan sehingga target Jabar Kahiji terealisasi,” katanya.

Ketua BPC Pengusaha Hotel dan Restoran Indonesia Kabupaten Sukabumi, Dadang Hendar, menambahkan sebanyak tujuh hotel berbintang sudah terisi oleh atlet dan ofisial dari 32 kontingen.

Menurut dia, jika ditambah dengan penginapan kelas melati, ada sekitar 2.000 kamar siap menampung pengunjung. “Coba saja dikalikan selama penyelenggaraan PON yang dimulai pada 17 sampai 29 September,” ujarnya.

Video Populer

Foto Populer