Sukses


Klasemen F1: Rosberg Kian Menjauhi Hamilton

Bola.com, Suzuka - Pebalap Mercedes, Nico Rosberg, kembali menjauh dari kejaran rekan setimnya, Lewis Hamilton, pada klasemen sementara F1 2016. Ini berkat kemenangan kesembilan yang diraih Rosberg musim ini pada balapan GP Jepang di Sirkuit Suzuka, Minggu (9/10/2016).

Rosberg secara brilian mampu memanfaatkan keuntungan memulai lomba dari pole position untuk finis terdepan. Di sisi lain, Hamilton hanya finis ketiga di belakang Max Verstappen (Red Bull) setelah untuk kesekian kalinya pada musim ini melakukan kesalahan saat start.

Raihan poin sempurna di Negeri Sakura membuat Rosberg memperlebar selisih angka dengan Hamilton menjadi 33 poin (dari sebelumnya 23 poin) dengan empat seri tersisa. Rosberg pun semakin mendekat dengan titel F1 pertamanya.

Kebetulan, sejarah memihak Rosberg. Pemenang GP Jepang empat tahun terakhir selalu sukses merebut gelar pada akhir musim. Selain itu, belum pernah ada pebalap yang gagal jadi juara dunia jika sudah mendulang sembilan kemenangan dalam semusim.

Selain persaingan Nico Rosberg versus Lewis Hamilton, secara keseluruhan tak ada banyak pergerakan di klasemen selepas balapan F1 GP Jepang. Hanya ada dua perubahan yang terjadi, yakni Verstappen yang menggusur Sebastian Vettel (Ferrari) dari posisi kelima serta Felipe Massa (Williams) yang naik ke posisi ke-10 setelah menggeser Fernando Alonso (McLaren).

Klasemen Sementara F1 2016
Posisi
Pebalap
Kendaraan
Negara
Poin
1
Nico Rosberg
Mercedes
Jerman
313
2
Lewis Hamilton
Mercedes
Inggris
280
3
Daniel Ricciardo
Red Bull
Australia
212
4
Kimi Raikkonen
Ferrari
Finlandia
170
5
Max Verstappen
Red Bull
Belanda
165
6
Sebastian Vettel
Ferrari
Jerman
165
7
Valtteri Bottas
Williams
Finlandia
81
8
Sergio Perez
Force India
Meksiko 
80
9
Niko Hulkenberg
Force India
Jerman
54
10
Felipe Massa
Williams
Brasil
43
11
Fernando Alonso
McLaren
Spanyol
42
12
Carlos Sainz Jr.
Toro Rosso
Spanyol
30
13
Romain Grosjean
Haas F1
Prancis
28
14
Daniil Kvyat
Toro Rosso
Rusia
25
15
Jenson Button
McLaren-Honda
Inggris
19
16
Kevin Magnussen
Renault
Denmark
7
17
Jolyon Palmer
Renault
Inggris
1
18
Pascal Wehrlein
Manor Racing
Jerman
1
19
Stoffel Vandoorne
McLaren-Honda 
Belgia
1
20
Esteban Gutierrez
Haas F1
Meksiko
0
21
Marcus Ericsson
Sauber
Swedia
0
22
Felipe Nasr
Sauber
Brasil
0
23
Rio Haryanto
Manor Racing
Indonesia
0
24
Esteban Ocon
Manor Racing
Prancis
0

Video Populer

Foto Populer