Sukses


PBSI Umumkan Atlet yang Lolos Seleksi untuk Kejuaraan Asia Junior

Bola.com, Jakarta - PBSI mengumumkan nama atlet-atlet yang lolos seleksi untuk masuk menjadi tim inti di ajang Kejuaraan Asia Junior 2017, Jumat (28/4/2017).

Seleksi diadakan selama tiga hari pada 26-28 April 2017 di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta, untuk memenuhi kuota pada sektor tunggal putra, tunggal putri, dan ganda putra. Sementara sektor ganda putri dan ganda campuran tidak diadakan penjaringan karena sudah memenuhi kuota.

Sebanyak 16 atlet diadu keahlian di lapangan pertandingan, delapan di antaranya dinyatakan lolos. Pemain yang lolos akan mengikuti latihan di Pelatnas selama tiga setengah bulan.

“Ini kan salah satu target PBSI untuk pemain muda, untuk masa depan. Harapan kami mereka mereka dapat pengalaman berharga. Biasanya tim Kejuaraan Asia Junior hanya punya persiapan selama satu bulan, tapi saat ini dengan persiapan yang cukup diharapkan ada prestasi,” kata Kabid Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Susy Susanti.

“Seleksi ini diadakan agar lebih fair. Ini menunjukkan siapapun yang berprestasi, ya silahkan. Saya tidak akan melihat nama atlet atau mereka dari klub mana, yang penting yang terbaik untuk Indonesia,” lanjut Susy, seperti dilansir situs PBSI. 

Peserta seleksi tim inti Kejuaraan Asia Junior 2017 diambil dari pemain-pemai dengan ranking tertinggi. PBSI juga memanggil beberapa atlet dengan prestasi terbaik dalam dua turnamen sirkuit nasional terakhir.

“Ada beberapa pantauan dan penilaian, yang tentunya kami harapkan siapapun yang terpilih bisa diterima dengan fair. Jadi mereka diberi kesempatan yang sama, dan mereka menunjukkan hasilnya. Kami harapkan ini bisa jadi ajang penyeleksiapan mereka ke tahap yang lebih tinggi,” ujar Susy.

Susy juga menyampaikan bagi para atlet yang belum lolos seleksi agar tidak langsung patah semangat. Menurut Susy, PBSI akan terus memantau prestasi para atlet muda ini hingga ke kejuaraan dunia junior, pada Oktober 2017.

“Ini baru awal, untuk yang belum lolos jangan patah semangat. PBSI akan terus memantau. Mungkin kalau hasil dari tim ini kurang bagus, kami akan cari lagi untuk kejuaraan dunia junior nanti. Makanya saya bilang untuk atlet yang belum lolos, latihan lagi. Seleksi akan terus kami lakukan untuk menentukan siapa yang terbaik,” jelas Susy.

Tim inti Kejuaraan Asia Junior 2017 secara keseluruhan akan diumumkan menyusul setelah diterbitkannya surat keputusan dari PBSI.

Berikut atlet yang lolos seleksi untuk Kejuaraan Asia 2017: 

Tunggal Putra:

- Nyoman Tryadnya Arya Kurniawan (Jaya Raya Jakarta)

Tunggal Putri:

- Sri Fatmawati (Jaya Raya Jakarta)

Ganda Putra:

- Ferdian Mahardika Ranialdy/Ghifari Anandaffa Prihardika (Jaya Raya Jakarta)

- Alfandy Rizki Putra Kasturo/Emanuel Randy Febrito (Jaya Raya Jakarta)

- Adnan Maulana/Rizki Adam (Jaya Raya Jakarta/Candra Wijaya International Badminton Club)

 

Video Populer

Foto Populer