Sukses


ARRC: Murid Rossi Buat Lagu Indonesia Raya Berkumandang di India

Bola.com, Chennai - Pebalap Yamaha Racing Indonesia, Galang Hendra Pratama, memenangi balapan kedua Asia Road Racing Championship (ARRC) 2017 seri India kelas Asia production 250 di Madras Motor Race Track, Minggu (24/9/2017). Sementara Gerry Salim tampil luar biasa.

 

Galang Hendra melakukan start yang bagus pada balapan kali ini. Murid Valentino Rossi itu berhasil membuat gap cukup jauh dari pebalap di belakangnya, yaitu Tomoyoshi Koyama dan Anupab Sarmoon.

Sementara itu, Gerry Salim melakukan kesalahan fatal pada awal balapan. Hal ini membuat posisi sang pemuncak klasemen tersebut turun ke posisi 10.

Performa luar biasa diperlihatkan Takehiro Yamamoto. Sempat terpuruk di luar lima besar, dia berhasil naik ke posisi ketiga saat balapan baru berlangsung tiga lap.

Tak mau kalah, Gerry juga terus membuat peningkatan. Saat balapan tersisa empat lap, pebalap berjuluk The Bonex itu sudah nangkring di posisi ketujuh.

Gerry terlibat pertarungan sengit kontra pebalap Kawasaki, Andi Muhammad Fadly, dalam perebutan posisi keenam. Pebalap AHRT itu berhasil melewati Fadly pada lap terakhir. Tak butuh waktu lama, Gerry kembali menyalip pebalap di depannya untuk merebut posisi kelima.

Galang Hendra yang memimpin balapan sejak awal, berhasil mempertahankan posisinya hingga garis finis. Dia mengungguli Koyama dan Yamamoto yang finis kedua dan ketiga. Sementara Gerry Salim menyelesaikan balapan di posisi kelima dan mempertahankan posisi puncak klasemen sementara pebalap ARRC 2017.

Video Populer

Foto Populer